Mengenai gempa Turki dan gempa Suriah yang terjadi baru-baru ini, Jay B juga mengatakan rasa simpatinya. Terlebih kepada anak-anak yang terluka secara fisik dan mental.
“Saya berharap anak-anak yang terluka secara fisik dan mental dapat pulih secepat mungkin dan kembali ke kehidupan sehari-hari yang normal,” papar Jay B.
Lebih lanjut, ia juga mengajak banyak orang untuk ikut tergerak berdonasi. “Saya harap Anda mau bergabunglah dengan kami dalam membantu,” lanjut Jay B lagi.
Karena tur dunia JAY B diadakan di Asia, Eropa, dan Amerika Selatan, donasi akan digunakan untuk mendukung anak-anak yang membutuhkan di wilayah tersebut. Namun, karena gempa Turki dan Suriah mendesak, jadi dana akan dipakai ke wilayah terdampak gempa dahulu.
Jay B Gemar Donasi
JAY B pertama kali terlibat dengan yayasan amal pada tahun 2018 ketika grup GOT7 ditunjuk sebagai duta untuk Kontes Surat Terima Kasih Nasional ke-3 yang diselenggarakan oleh Green Umbrella Children's Foundation. Bahkan setelah itu, ia konsisten menyumbangkan hasil dari pertunjukan dan penjualan produk MD.