IntipSeleb Korea – Pada 22 Desember lalu, konferensi pers untuk drama Island telah diadakan di Conrad Hotel di Yeouido, Seoul. Acara tersebut dihadiri oleh sutradara Bae Jong, aktor Kim Nam Gil, Lee Da Hee, Cha Eun Woo, dan Sung Joon.
Saat para pemain melakukan sesi wawancara, jawaban Lee Da Hee menarik perhatian publik soal terpilihnya dia sebagai pemeran utama, setelah menggantikan Seo Ye Ji. Mau tahu selengkapnya? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!
Pernyataan syukur Lee Da Hee sebagai pemain Island
Dalam acara konferensi pers, Lee Da Hee menceritakan tentang dirinya yang akhirnya terpilih menjadi pemain utama wanita dalam drama Island. Lee Da Hee bahkan sempat menceritakan masa sulitnya ketika pada akhirnya terlibat dalam drama Island.
“Saya telah lama absen sebelum ini. Pekerjaan saya sebelumnya adalah genre aksi, dan saya mencobanya karena saya ambisius. Di mata pemirsa, saya berkata bahwa saya akan menantang diri saya sendiri, tetapi mungkin mereka masih merasakan kecanggungan pada saya. Saya terluka oleh komentar tersebut dan memutuskan untuk berhenti berakting untuk sementara waktu,” cerita Lee Da Hee dikutip melalui JoyNews24 pada Jumat, 23 Desember 2022.
Lee Da Hee juga menyinggung Soal Seo Ye Ji yang awalnya memainkan karakter Mi Ho, di mana telah mundur diri karena kontroversi kehidupan pribadinya.
“Saya membaca webtoon karena saya ingin menggambarkan karakter Mi Ho dengan lebih baik. Saya ingin melakukan lebih dari membayangkannya. Aku ingin bergabung” tambah Lee Da Hee.
“Rasanya seperti sebuah karya yang tidak akan pernah datang lagi dalam hidup saya, bekerja dengan semua orang seperti ini”, katanya.
Tentang drama Island
Berlatar kisah di Pulau Jeju, drama Island menyoroti cerita tiga orang dalam berperang melawan iblis jahat yang mencoba untuk menghancurkan dunia.
Ada seorang pria bernama Ban (Kim Nam Gil), yang dibesarkan dengan tangguh hingga menguasai berbagai teknik bela diri. Dia maju di paling depan dalam melawan kejahatan dan membunuh korban yang kerasukan.
Ban digambarkan sebagai orang yang dingin dan terlihat tidak memiliki emosi atas berbagai tindakan yang telah dilakukannya, namun di dalam pikirannya, Ban merasa bersalah.
Kemudian ada John (Cha Eun Woo) yang merupakan seorang pastor dan memiliki tujuan mulia di hidupnya yakni melindungi dunia dari kejahatan. Dia juga dapat melakukan pengusiran iblis, dan akan bekerja sama dengan Ban.
Sementara itu, ada wanita dari keluarga kaya raya Won Mi Ho (Lee Da Hee). Karena menyebabkan masalah besar, dia dikirim ke Pulau Jeju dan bekerja sebagai guru. Namun ketika sedang menjalani kehidupannya yang tenang, Won Mi Ho terlibat kasus yang berkaitan dengan iblis.
Di sisi lain, Ban memiliki teman bernama Goong Tan (Sung Joon). Mereka dibesarkan untuk melawan kejahatan, namun karena sebuah insiden, Goong Tan menjadi memiliki prinsip berbeda dan berbalik melawan Ban.