IntipSeleb – Park Bo Gum dipastikan akan segera menyapa para penggemar lewat drama terbaru tvN berjudul Record of Youth. Ini pun menandakan sebagai comeback akting sang aktor di layar kaca sejak membintangi Encounter bersama Song Hye Kyo di tahun 2019.
Baca Juga: Park Bo Gum Gak Mau Tunda Wamil, Nasib Syuting Film Jadi Tanda Tanya
Dalam drama Record of Youth, Park Bo Gum akan beradu akting dengan Park So Dam, bintang film Parasite. Baru-baru ini, tim produksi membagikan detail terbaru seputar para tokoh utama yang akan diperankan oleh ketiga bintang muda tersebut sekaligus sinopsisnya. Seperti apa ulasannya? Simak artikel di bawah ini yuk!
Sinopsis Drama Record of Youth
Record of Youth sendiri akan berfokus pada kehidupan generasi muda zaman sekarang di industri modeling. Drama ini akan menyentil soal privilege (hak istimewa) yang seperti diketahui sangat kental di masyarakat. Jika seseorang lahir dengan latar belakang baik, maka dia akan lebih mudah menjalani hidup dan itu merupakan sebuah kemewahan yang tidak bisa semua orang dapatkan.
Meski demikian, Record of Youth ingin mengajarkan kepada para penonton bahwa hasrat jiwa muda dan kerja keras seseorang selalu bisa mengalahkan segalanya. Yang berarti mimpi seseorang akan bisa tercapai tanpa perlu mengandalkan sebuah privilege.
Karakter Park Bo Gum di Drama Record of Youth
Park Bo Gum akan memerankan karakter Sa Hye Joon, seorang pemuda realistis yang punya mimpi menjadi model dan aktor. Dia memiliki kepribadian yang cerah dan hangat. Selain itu, Sa Hye Joon paham tentang bagaimana cara memandang dunia secara objektif.
Karakter Park So Dam di Drama Record of Youth
Sementara Park So Dam berperan sebagai Ahn Jung Ha, yang memiliki mimpi menjadi seorang make-up artist atau penata rias. Karakternya dideskripsikan pekerja keras yang bijaksana dalam menilai kemampuannya sendiri. Dia tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal di sekitarnya, dan tetap menjalani jalan hidupnya dengan mantap. Ahn Jung Ha memiliki tujuannya sendiri, yaitu meninggalkan rasa tidak percaya diri dalam dirinya dan keinginan untuk menemukan stabilitas dalam hidup.
Penampilan Park So Dam dalam drama Record of Youth ini menjadi proyek pertamanya di layar kaca setelah empat tahun silam membintangi Cinderella and Four Knights (2016), yang juga digarap oleh tvN.
Karakter Byun Woo Seok di Drama Record of Youth
Second-male lead dalam drama ini akan diperankan oleh Byun Woo Seok. Ia memainkan karakter bernama Won Hae Hyo, seorang model dan aktor yang menjadi sahabat dari Sa Hye Joon.
Won Hae Hyo adalah seorang pemuda yang ingin diakui kerja kerasnya, bukan karena latar belakang keluarganya. Dia baik dan sopan, tetapi dia juga sangat kompetitif. Won Hae Hyo selalu memberikan yang terbaik terhadap setiap pekerjaan yang dia lakukan. Namun, dia paling benci ketika seseorang mengatakan bahwa dia mendapat keuntungan karena terlahir dari keluarga kaya raya. Dia percaya bahwa dia bisa menggapai impiannya secara adil dan setara dengan temannya, Sa Hye Joon.
Sementara itu, Record of Youth disutradarai oleh Ahn Gil Ho, yang juga merupakan sosok di balik kesuksesan drama Stranger (2017), Memories of the Alhambra (2017), Watcher (2019). Dan drama ini ditulis oleh Ha Myung Hee, yang juga menggarap High Society (2015), Doctors (2016), dan Temperature of Love (2017). Jika tidak ada perubahan, drama Record of Youth akan tayang perdana pada pertengahan tahun 2020. Diketahui bahwa drama ini sudah mulai menjalankan proses syuting.