IntipSeleb Korea – Ditengah konflik dengan agensinya yaitu Blockberry Creative, Chuu Eks LOONA telah merilis single duet musim dingin yang bertajuk Dear My Winter feat George.Single duet ini merupakan proyek keempat dari Lotte Department Store.
Lagu yang bertajuk Dear My Winter merupakan lagu musim dingin bergaya jazz dibuat dengan rasa syukur atas kehidupan sehari-hari yang biasa namun berharga di musim dingin. Lantas seperti apakah informasinya? Yuk, cek di bawah ini.
Chuu dan George Merilis Lagu Duet
Label Colde dan WAVY Milena adalah orang yang bertanggung jawab memproduksi lagu tersebut. Chuu dan George yang pertama kali bertemu melalui Dear My Winter mencairkan suara mereka dengan manis dan tenang.
Video klip Dear My Winter dirilis bersamaan dengan perilisan lagunya. Di dalam video penggemar dapat merasakan chemistry yang luar biasa antara Chuu dan George.Selain itu, pada tanggal 6 Desember 2022 mendatang akan diperlihatkan proses pembuatan studio rekaman dari keduanya yang memamerkan kemampuan mereka sebagai artis.
Sisi unik yang dimiliki Chuu dapat mencerahkan suasana lingkungan dengan mengungkapkan ketegangan yang menyenangkan dan cerah di mana saja, serta George menarik perhatian orang dengan getaran suara nyaman yang terekam dengan baik.
Lebih Lanjut Mengenai Dear My Winter
Monotube selaku pihak produksi mengungkap bahwa project Dear My Winter akan menjadi kesempatan untuk George dan Chuu untuk menemukan bakat merekalebih jauh.
"Melalui proyek sumber suara,ii akan menjadi kesempatan untuk menemukan lebih bakat jauh dari Chuu dan George sebagai artis, anda dapat menantikan pertemuan mereka yang segar dan menarik serta hasil yang luar biasa, melalui lagu ini," kata Monotube dilansir IntipSeleb dari Xsportsnews pada Senin,5 Desember 2022.
Pertemuan penuh chemistry antara Chuu dan George dapat dilihat di channel YouTube Life & Style Monotube, channel YouTube Lotte Department Store, dan channel sosial media resmi Monotube & Lotte Department Store mulai tanggal 5 Desember 2022.
Lagu duet pertama mereka, Dear My Winter akan tersedia di berbagai situs musik mulai pukul 18:00 pada tanggal 5 KST, dan sebagian dari pendapatan sumber suara akan disumbangkan ke Compassion Korea yang merupakan sebuah organisasi penitipan anak internasional .