IntipSeleb – Kim Heechul baru-baru ini membuat pengakuan terkait uang donasi yang dia sumbangkan untuk mengurangi penyebaran wabah virus corona (COVID-19). Tidak hanya sang member Super Junior itu saja, ada sejumlah selebriti Korea lainnya turut mengulurkan tangan demi menanggulangi pandemi tersebut di tanah kelahiran mereka.
Baca Juga: Kabar Kim Heechul Tinggalkan Super Junior Akibat Salah Paham
Sederet selebriti Korea yang sudah menyumbang donasi berupa uang dengan nominal fantastis biasanya diwartakan oleh berbagai portal berita. Namun siapa sangka, ternyata ada fakta memprihatinkan di balik fenomena donasi tersebut. Hal ini diungkapkan langsung oleh Heechul ketika tampil di salah satu program televisi.
Kim Heechul Beberkan Pengalaman Pribadinya Soal Berdonasi
Melalui program JTBC Love of 7.7 Billion, kekasih dari Momo TWICE ini membagikan pengalaman pribadinya. Heechul mengungkapkan bahwa dia pernah terpaksa mengumumkan nominal uang sumbangannya hanya untuk memuaskan K-Netz. Padahal, artis asuhan SM Entertainment itu biasanya memberikan sumbangan secara diam-diam. Namun sekarang, hal demikian justru sangat sulit untuk dilakukan.
Kim Heechul Pernah Diam-Diam Beri Sumbangan untuk Kebakaran Hutan
Heechul bercerita, dia pernah diam-diam memberikan sumbangan untuk membantu kebakaran hutan di Provinsi Gangwon. Ingin merahasiakan tindakan mulianya dari publik, pria kelahiran 36 tahun itu justru ditelepon oleh pihak agensi untuk segera mengumumkan bahwa dia telah berdonasi. Kala itu, Heechul tengah menjadi bahan perbincangan publik karena dianggap tidak memberikan sumbangan untuk bencana alam tersebut.
“Aku memberikan donasi sekitar tahun lalu untuk kebakaran hutan di Provinsi Gangwon. Aku tidak suka dipuji oleh semua orang, jadi aku melakukannya secara diam-diam. Tapi aku malah mendapat telepon dari agensi. Aku diserang di internet karena tidak berdonasi di saat para selebriti lain melakukannya. Jadi agensiku tidak punya pilihan selain mempublikasikannya,” ungkapnya, dikutip dari Koreaboo.
Donasi di Kalangan Selebriti Jadi Ajang Kompetisi
Heechul juga membeberkan bahwa donasi yang dilakukan oleh para selebriti seolah menjadi ajang kompetisi di industri hiburan. Jika ada seorang selebriti yang tidak masuk berita usai melakukan donasi, dia akan menjadi sasaran ‘empuk’ K-Netz. Yup, selebriti tersebut akan mendapat komentar negatif dan dihujat habis-habisan.
“Aku tidak tahu kapan budaya itu dimulai, tetapi donasi telah menjadi permainan yang cerdas. Dan jika kau terlambat memberikan sumbangan, kamu akhirnya menjadi sasaran perburuan,” pungkasnya.
“Jika kau memberi sumbangan, mereka mengkritikmu karena 'akhirnya' memberi sumbangan. Aku pikir, merekalah yang menempatkan kami (para selebriti) untuk berlomba-lomba seberapa banyak kami menyumbang,” tutupnya.
Selain Heechul, ada selebriti lainnya yang pernah dihujat karena telat melakukan donasi di tengah pandemi COVID-19 ini, yakni Jun Ji Hyun. Aktor Lee Si Eon juga sempat dicibir karena ketahuan hanya menyumbangkan uang sebesar 1 juta won atau setara dengan Rp13,5 juta, nominal yang terbilang kecil jika dibandingkan dengan para selebriti lainnya.