Foto : OCN

IntipSeleb Korea – Sejak tahun lalu, drama The Uncanny Counter yang ditayangkan di OCN sudah digadang-gadang akan membuat musim kedua. Saat ini, tim produksi masih mencoba mengumpulkan pemerannya.

Salah satu pemain yang sudah dikirimi naskah The Uncanny Counter Season 2 adalah Kim Sejeong. Mau tahu informasi selengkapnya? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!

Kim Sejeong dikonfirmasi sedang meninjau naskah The Uncanny Counter Season 2

Foto : Naver

OCN telah mengonfirmasi bahwa The Uncanny Counter akan dibuat musim keduannya. Sederet pemeran dari musim pertama kembali dihubungi supaya tampil di musim kedua. Salah satu pemain musim pertama yang sudah dikonfirmasi sedang meninjau naskah musim kedua The Uncanny Counter adalah Kim Sejeong.

Berdasarkan laporan dari Sports Today, Kim Sejeong dilaporkan telah menerima tawaran untuk tampil di The Uncanny Counter Season 2. Tak lama setelah laporan itu diterima publik, Jellyfish Entertainment pun memberikan pernyataan resmi.

"Dia secara positif meninjau tawaran untuk membintangi The Uncanny Counter 2" kata Jellyfish Entertainment selaku agensi Kim Sejeong dikutip melalui Sports Today pada Kamis, 22 September 2022.

Tentang The Uncanny Counter

Foto : Instagram/@ocn_original

The Uncanny Counter diadaptasi dari webtoon populer menceritakan tentang seorang laki-laki bernama So Moon (Ji Byung Gyu) yang mengalami cacat pada kakinya karena sebuah kecelakaan saat masih kecil. Insiden tragis itu juga menewaskan kedua orang tuanya. Kemudian, Soo Moon akhirnya tinggal bersama dengan kakek dan neneknya.

Suatu hari, ketika So Moon sedang berjalan bersama dengan teman-temannya, dia mengalami kerasukan sebuah roh bernama Wigen. Semenjak saat itu, dia memiliki kekuatan spesial.

So Moon lantas dipertemukan dengan kelompok Counter atau pemburu hantu, beranggotakan Hana (Kim Sejeong), Ga Mo Tak (Yu Jung Sang), dan Mae Ok (Yum Hye Ran). So Moon lalu diajari bagaimana cara menggunakan kekuatan spesialnya, dan bertemu dengan Wigen di alam bawah sadarnya.

So Moon juga diminta untuk menjadi salah satu bagian dari Counter. Namun, ia perlu mempertimbangkan risiko yaitu bisa saja meninggal dunia saat memburu hantu. Setelah resmi bergabung bersama para pemburu hantu, So Moon menjalani misi pertama yang nyaris membunuh manusia yang dirasuki roh jahat. (bbi)

Topik Terkait