Foto : JTbc

IntipSeleb – I'll Go To You When The Weather is Nice akhirnya menayangkan episode perdana pada 24 Februari lalu. Drama garapan JTBC tersebut menjadi salah satu yang dinantikan banyak orang. Pasalnya, ini menandakan sebagai proyek perdana Seo Kang Joon dan Park Min Young, yang tidak pernah dipertemukan dalam drama.

Baca Juga: Sinopsis Drama I’ll Go To When The Weather is Nice Tayang Hari Ini 

Tidak sedikit dari para penonton yang penasaran seperti apa chemistry Seo Kang Joon dan Park Min Young sebagai pemeran utama di I'll Go To You When The Weather is Nice. Selain itu, drama ini memiliki genre melodrama sehingga akan banyak menampilkan berbagai perasaan emosi.

Rating Episode Perdana I'll Go To You When The Weather is Nice

Sumber Foto: JTBC

Setelah menayangkan episode pertama dan kedua, perolehan rating I'll Go To You When The Weather is Nice dapat dibilang cukup mengecewakan. Berdasarkan laporan dari Nielsen Korea, episode perdananya hanya mencatatkan rating sebesar 1,9 persen.

Angka tersebut mengalami penurunan drastis dari War of Prosecutors, drama yang sebelumnya mengisi slot tayang I'll Go To You When The Weather is Nice dengan 4,2 persen untuk penayangan episode terakhir pada akhir pekan lalu.

Sementara episode kedua I'll Go To You When The Weather is Nice tidak menunjukkan peningkatan, malah mencatatkan rating lebih kecil sebesar 1,6 persen secara nasional. Untuk ukuran drama yang tayang di TV kabel, rating ini terbilang sangat rendah. Mengingat I'll Go To You When The Weather is Nice dibintangi oleh jajaran aktor dan aktris ternama. 

Chemistry Seo Kang Joon dan Park Min Young

Sumber Foto: Soompi

Drama ini menceritakan tentang Mok Hae Won (Park Min Young) yang dipertemukan kembali dengan teman sekolahnya bernama Im Eun Seob (Seo Kang Joon). Sewaktu duduk di bangku SMA, Im Eun Seob diam-diam memiliki perasaan terhadap Mok Hae Won. Namun, ingatan Mok Hae Won terhadap sosok Im Eun Seob samar-samar. 

Meskipun Mok Hae Won dan Im Eun Seob pernah bertetangga dan menjadi teman sekelas, keduanya tidak benar-benar dekat satu sama lain. Semenjak Mok Hae Won memutuskan untuk pindah ke desa, hubungan mereka mulai terjalin dengan menghabiskan waktu bersama di toko buku milik Im Eun Seob. Berdasarkan cerita di episode pertama, Mok Hae Won mulai bekerja paruh waktu di toko buku tersebut. 

Kembalinya Mok Hae Won ke kota Buk Hyeon telah ditunggu-tunggu oleh Im Eun Seob. Selang belasan tahun silam, ternyata ia masih memiliki perasaan suka kepada mantan teman sekelasnya itu.

Apa yang Membuat I'll Go To You When The Weather is Nice Raih Rating Rendah?

Sumber Foto: JTBC

Selain Seo Kang Joon dan Park Min Young, penampilan Lee Jae Wook dan Kim Young Dae dalam drama ini juga bikin penonton penasaran. Pemeran Baek Kyung dalam Extraordinary You itu didaulat memainkan karakter Lee Jang Woo, teman dekat Im Eun Seob.

Sementara Kim Young Dae memerankan karakter Oh Young Woo, teman sekolah Mok Hae Won. Tumbuh di lingkungan keluarga yang sulit, Oh Young Woo telah menghabiskan sebagian besar hidupnya sendirian dan jadi punya kepribadian acuh. Namun, ia mulai mengalami beragam emosi ketika dirinya semakin tertarik dengan Mok Hae Won. 

Dengan jalan cerita yang menjanjikan ditambah dengan jajaran aktor dan aktris yang terlibat dalam I'll Go To You When The Weather is Nice, sepertinya masih belum menarik perhatian penonton. Lebih spesialnya lagi, latar tempat dari drama ini akan berfokus pada pedesaan yang sangat jarang disorot. Untuk itu, kita nantikan saja episode berikutnya yang akan tayang minggu depan, setiap Senin dan Selasa pukul 21.30 KST di JTBC.

Siapa yang sudah nonton drama I'll Go To You When The Weather is Nice?

Topik Terkait