IntipSeleb Korea – Jaehyun NCT semakin hari semakin membuat hati penggemarnya meronta-ronta akan ketampanan yang dimiliki. Usai ditunjuk sebagai brand ambassador Prada, kini Jaehyun melakukan pemotretan dalam model majalah Elle.
Beberapa waktu lalu potret yang memperlihatkan badannya yang berotot menjadi sorotan. Namun, ternyata foto-foto yang dimiliki Jaehyun NCT masih banyak stoknya sehingga dia membagikan foto-foto dirinya yang tampak estetik.
Baca Juga :
Penasaran bagaimana foto-foto estetik dari Jaehyun NCT? Yuk simak artikel selengkapnya berikut ini!
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Diketahui Jaehyun NCT jadi brand ambassador dari Prada dan beberapa waktu lalu dirinya berada di Italia. Namun, ternyata stok foto-foto itu masih ada dan diunggah olehnya. Pada video di atas, tampak Jaehyun difoto dari belakang dengan wajahnya yang terlihat dari pantulan kaca di depannya.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Foto-foto yang dibagikan oleh Jaehyun itu diedit atau difoto ala warna-warna gambar retro. Sehingga dirinya tampak terlihat sangat estetik dan juga tampan.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Bukan hanya potret dirinya, Jaehyun juga membagikan potret gedung dari atas yang memperlihatkan sebuah kota di Italia. Potret itu seakan-akan seperti foto pada masa yang lampau dengan gaya retro.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Namun, sebelum membagikam foto hitam putih dan blur lainnya, Jaehyun membagikan Foto-foto dirinya saat melakukan pemotretan untuk majalah Elle dan juga Prada.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Foto estetik lain yang dibagikan oleh Jaehyun ada potret dirinya yang sedang berada di meja makan dengan tone warna Hitam-Putih. Walaupun warna foto tersebut sengaja dibuat hitam-putih namun, pose dan ketampanan yang dimiliki oleh Jaehyun gak bisa ditutupi.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun
Selanjutnya Jaehyun juga membagikan foto dirinya di depan cermin sambil memegang kamera seperti jenis kamera analog. Foto itu pun dibuat blur dan dengan tone warna foto hitam putih.
Foto : Instagram/_jeongjaehyun