IntipSeleb Korea – Choi Yena merupakan penyanyi solo yang sukses asal Korea Selatan. Diketahui Choi Yena mulai dikenal publik saat mengikuti ajang kompetisi Mnet Produce 48.
Usai berhasil debut dengan grup wanita IZ*ONE yang kemudian fokus bersolo karier dan ia merilis album SMILEY kolaborasi dengan BIBI yang banyak mendapat sorotan warganet. Setelahnya, ia kembali dengan merilis album kedua yaitu SMARTPHONE dan kini mendapatkan rekor penjualan album sejak hari pertama.
Lantas bagaimana album kedua itu mendapat rekor penjualan? Yuk simak artikel selengkapnya berikut ini!
Choi Yena merilis album kedua
Choi Yena penyanyi solo asal Korea Selatan ini, awal mula dikenal publik dengan kehadirannya dalam mengikuti ajang kompetisi Mnet Produce 48 dan berhasil debut bersama girl group IZ*ONE. Usai grup wanita itu bubar, Choi Yena memulai debut solonya pada 17 Januari 2022 dengan merilis mini album SMILEY.
Album dari lagu utamanya ‘SMILEY’ ternyata mendapat banyak sorotan karena lagunya yang sangat catchy. Lagu tersebut adalah hasil kolaborasi Choi Yena dengan BIBI yang telah ditonton sebanyak 24,5 juta kali di YouTube.
Usai sukses dengan mini album pertamanya SMILEY, tujuh bulan setelahnya penyanyi solo Choi Yena merilis album keduanya. Album itu bertajuk SMARTPHONE, mini album keduanya dirilis pada 3 Agustus 2022 pukul 18.00 KST.
Kemudian, jelang beberapa jam sebelum perilisan Choi Yena mengadakan showcase. Hal itu digelar untuk memperingati perilisan mini album keduanya yang diselenggarakan di Yes24 Live Hall, Gwangjin-gu, Seoul.
Album SMARTPHONE raih rekor
Diketahui, Vhoi Yena pada album keduanya kali ini, ia berusaha dalam pengerjaan album keduanya. Diketahui, Choi Yena menulis 3 lagu dari 5 lagu dalam album SMARTPHONE.
Tracklist pada album SMARTPHONE, yaitu ‘Make U Smile’, ‘Smartphone’, ‘WithOrWithout’, ‘Lemon-Aid’, dan ‘U’. Untuk 3 lagu yang ditulis oleh gadis 23 tahun itu adalah ‘Make U Smile’, ‘Smartphone’, dan ‘WithOrWithout'.
Pada tanggal 3 Agustus, Choi Yena melakukan comeback pertamanya sebagai solois dengan mini album kedua 'Smartphone' dengan judul lagu yang sama. Menurut data yang dirilis oleh Hanteo, album ini mencatat 55.021 eksemplar terjual pada hari perilisannya.
Penjualan album itu membuat rekor baru untuk sang idol. Akan hal ini, 'Smartphone' telah menjadi album dengan penjualan tertinggi Yena dalam penjualan hari pertama di Hanteo.
Bahkan penjualan album itu melampaui jumlah salinan album debutnya 'Smiley', yang memiliki 25.532 penjualan album pada hari pertama perilisannya. Dengan demikian album 'Smartphone' ini terjual lebih dari dua kali lipat unit 'Smiley'. (nes)