Foto : Instagram/official_g_i_dle

IntipSeleb Korea –  Baru-baru ini, seluruh anggota grup (G)I-DLE mengikuti pemotretan bersama majalah Y. Pemotretan itu dirilis untuk edisi bulan Juli. 

Pemotretan yang dilakukan (G)I-DLE itu berhasil menarik perhatian publik. Salah satu yang menarik perhatian adalah pakaian Soyeon (G)I-DLE yang dinilai sangat aneh. Mau tahu seperti apa? Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!

Potret Soyeon dan member (G)I-DLE lainnya di pemotretan majalah Y

Foto : Instagram/official_g_i_dle

Hingga saat ini, dunia mode eksperimental tetap menjadi misteri bagi K-netizen. Salah satu mode yang menurut netizen aneh adalah salah satu pemotretan terbaru anggota (G)I-DLE bersama majalah Y untuk edisi bulan Juli. Pakaian yang dinilai paling aneh adalah Soyeon.

Di pemotretan ini, (G)I-DLE dan majalah Y mengambil konsep Metaverse sehingga ingin menampilkan gaya busana yang unik. Kecenya, gaya busana itu juga menggabungkan tren retro dengan flare yang lebih modern untuk fitur sampul mereka. 

Sayanya, gaya yang dinilai majalah Y baik-baik saja itu, tidak sesuai dengan penilaian para netizen Korea. Bahkan, menurut para netizen gaya busana yang dikenakan Soyeon itu sangat aneh.

Reaksi netzien terhadap pakaian Soyeon (G)I-DLE

Foto : Instagram/official_g_i_dle

Sejak perilisan mode busana yang ditampilkan majalah Y, Soyeon (G)I-DLE menjadi bahan perbincangan hangat. Di komunitas online, pemimpin grup (G)I-DLE tersebut bergabung dengan tren mode 'underboob.'

Namun, banyak netizen dengan cepat menilai bahwa tampilan 'underboob' pada pakaian Soyeon itu sangat aneh dan seperti pakaian yang sangat kurang bahan.

"Apa-apaan itu.. celana dalam?" komentar netizen.
"Saya melihat atasannya mengetakan 'ini sebenarnya tidak terlalu buruk' tapi kemudian saya melihat celanannya.." tutur netizen.
"Celana itu mengerikan" sambung netizen.
"Jadi itu sebabnya disbeut Y Magazine" imbuh netizen.

"Tolong jangan membuat gadis-gadis kami memakai pakaian konyol ini" tegas netizen.
"Kenapa ada orang yang memakai itu." lanjut netizen. 

Sementara itu, hasil pemotretan tersebut telah diunggah di berbagai media sosial (G)I-DLE. (rgs)

Topik Terkait