IntipSeleb Korea– Di minggu terakhir bulan Juni ini, sederet idol dan grup KPop telah ditampilkan di atas panggung festival musik WATERBOMB. Acara tahunan tersebut berhasil menarik perhatian publik karena terdapat permainan ciamik antara penonton dan idol.
Beberapa waktu lalu, Hwasa MAMAMOO juga telah berhasil menampilkan pesonanya dan memecahkan panggung WATERBOMB di tahun 2022. Lantas seperti apa penampilannya? Yuk, cek selengkapnya di bawah ini!
Hwasa MAMAMOO tampil seksi dengan bikini dan atasan transparan
Hwasa MAMAMOO memamerkan pakaian seksinya di acara Festival WATERBOMB. Penampilan itu menunjukkan bahwa Hwasa MAMAMOO siap bersenang-senang menikmati musim panas di acara WATERBOMB.
Berdasarkan unggahan akun Instagram pribadinya, Hwasa MAMAMOO pamer sudah sukses memecahkan panggung WATERBOMB Seoul 2022. Saat itu, Hwasa MAMAMOO mengenakan bikini berwarna kuning dan dilengkapi dengan kacamata, sebagai pelindung matanya dari tembakan air.
Makin kece, Hwasa MAMAMOO juga menggeraikan rambutnya supaya bisa secara leluasa bergerak dengan penuh energik dan menampilkan seluruh keseksiannya.
Video penampilan Hwasa MAMAMOO di acara WATERBOMB Seoul 2022
Tidak hanya berupa foto, Hwasa MAMAMOO juga ikut mengunggah video penampilannya di WATERBOMB Seoul 2022. Dalam video yang diunggah oleh sang idola, Hwasa sepenuhnya mengungkapkan pesona seksi dan karismanya saat tampil di acara musim panas.
Melihat video tersebut, penggemar mengungkapkan rasa bahagiannya melihat idola tersebut tampil dengan penuh energik. Tak hanya itu, rasa rindu para penggemar juga terbayar setelah menantikan Hwasa MAMAMOO tampil di acara WATERBOMB Seoul 2022 selama 2 tahun.
Sementara itu, acara musik WATERBOMB adalah acara festival musik tahunan yang digelar di Seoul, Korea Selatan. 2 tahun terakhi ini, acara tersebut terpaksa ditiadakan karena kasus COVID-19 yang semakin tinggi di Korea.
Sebelum Hwasa MAMAMOO, WATERBOMB Seoul 2022 juga telah menampilkan Kai EXO hingga Jessi.(prl).