Perlakuan berbeda kala mereka mendarat di Korea Selatan. Para penggemar terlihat mengerubungi member ENHYPEN hingga melewati batas luar keamanan.
Hal ini menyebabkan salah satu Bodyguard ENHYPENlagi mendorong seorang gadis keluar dari batas luar keamanan karena terlalu dekat. Gadis yang sama tetap mencoba mendekat dengan para member saat mereka keluar, menyebabkan bodyguard yang sama mendorongnya keluar lagi.
Bodyguard ENHYPEN tersebut juga mendorong gadis lain yang berdiri terlalu dekat. Seorang gadis yang berbeda bahkan berhasil menyerang Heeseung ENHYPEN dengan menariknya. Bodyguard mereka dengan cepat mendorong gadis itu untuk melindungi sang idola.
Perdebatan Diantara Para Fans
Semua momen ini menarik perhatian penggemar internasional. Meskipun para fans Korea berkomentar bahwa bodyguard seharusnya tidak menggunakan kekerasan, banyak penggemar internasional menunjukkan dukungan mereka terhadap apa yang dilakukan para bodyguard.
Fans internasional membela pengawal grup karena melakukan semua yang mereka bisa untuk melindungi para member ENHYPEN. Bahkan mereka berterima kasih kepada bodyguard.