Foto : Www.freepik.com/brgfx

IntipSeleb – Kosa kata bahasa Korea yang mudah dihafalkan, biasanya dapat anda temui ketika menonton film atau drama Korea. Umumnya, para karakter di film atau di drama tersebut akan mengucapkan kosakata bahasa Korea yang sama dalam waktu tertentu. Tentunya sebagai penikmat film dan drama Korea, pasti anda ingin bisa mempelajari bahasa Korea.

Terlebih lagi K-popers. Salah satu cara untuk bisa berbicara bahasa Korea adalah dengan menghafalkan kosa kata bahasa Korea. Tak perlu langsung menghafalkan yang tersulit, anda bisa menghafal dan mempelajari kosa kata yang sederhana dan biasanya digunakan untuk percakapan sehari-hari.

Selain itu, anda juga bisa menghafal kosa kata bahasa Korea melalui film maupun drama Korea. Lantas apa saja kosa kata bahasa Korea yang mudah dihafal untuk pemula? Simak kumpulan kosa kata bahasa Korea berikut ini beserta artinya.

Kosa kata bahasa Korea ucapan salam

Di Korea, berbicara dengan seseorang yang lebih tua, senior, orang asing hingga teman dekat memiliki beberapa perbedaaan.

Sebab jika anda ingin berbicara dengan orang yang lebih tua, yang dihormati atau senior, anda perlu menggunakan bahasa sopan atau formal. Oleh sebab itu, berikut ini adalah salam dalam bahasa Korea yang formal dan informal.

1. 안녕 하십니까 (Annyeong hasimnikka) = Halo (Formal)
2. 안녕 하세요 (Annyeong haseyo) = Halo (Informal)
3. 안녕히 계십시오(Annyeonghi kyesipsiyo) = Selamat tinggal! (Formal)
4. 안녕히 계세요 (Annyeonghi gyeseyo) = Selamat tinggal! (Informal, biasanya digunakan kepada orang yang tinggal atau tidak pergi kemana-mana)
5. 안녕히 가세요 (Annyeonghi gaseyo) = Selama tinggal (Informal biasnaya digunakan kepada orang yang akan pergi)
6. 어떻게 지내세요? (Eotteoke jinaeseyo?) = Apa kabar? (Informal)

7. 어떻게 지내습니다 ? (Eoteoke jiinaeseumnida?) = Bagaimana kabar Anda? (formal)
8. 잘 지내습니다 (Jal jinaeseumnida) = Kabar baik (Formal)
9. 안좋습니다 (Anjoseumnida) = Tidak baik
10. 만나서 반갑습니다 (Mannaseo pangapseumnida) = Senang bertemu dengan Anda.
11. 실례합니다 (Sillyehamnida) = Permisi (Formal).
12. 여보세요 (Yeoboseyo) = Halo/untuk telepon (Informal).
13. 또 만납시다 (Tto mannapsida) = Sampai bertemu lagi.

Kosa kata bahasa Korea panggilan

1. 오빠 (Oppa) = panggilan adik perempuan untuk kakak laki-laki, bisa juga untuk panggilan sayang atau untuk orang terdekat.
2. 형 (Hyeong/Hyung) = panggilan adik laki-laki untuk kakak laki-laki, bisa juga untuk yang berteman dekat.
3. 누나 (Nuna) = panggilan adik laki-laki untuk kakak perempuan.
4. 언니 (Eonni) = panggilan adik perempuan untuk kakak perempuan
5. 선배 (Seonbe) = senior

6. 후배 (Hubae) = junior
7. 여보 (Yeobo) = sayang (digunakan untuk yang sudah menikah)
8. 자기야 (Jagiya) = sayang (digunakan untuk yang masih pacaran)
9. 엄마 (Eomma) = ibu
10. 아빠 (Appa) = ayah
11. 동생 (Dongsaeng) = adik (kandung)

12. -씨 (-ssi) = digunakan untuk memanggil nama orang dengan sopan, misalnya saja Taehyung-ssi.
13. -님 (-nim) = digunakan untuk menekankan kehormatan pada seseorang, misalnya memanggil senior dengan kata dasar seonbae, maka untuk menekankan kesopanan anda bisa menambahkan kata ‘nim’ menjadi Seonbenim.
14. 친구 (Chingu) = teman
15. 남자 친구 (Namja Chingu) = teman laki-laki atau pun pacar laki-laki

16. 여자 친구 (Yeoja Chingu) = teman perempuan atau pun pacar perempuan
17. 선생 (Seonsaeng) = guru
18. 사장님 (Sajangnim) = direktur atau bos
19. 부사장님 (Busajangnim) = wakil direktur
20. 회장님 (Hwejangnim) = bapak/ibu CEO atau pimpinan perusahaan
21. 의사 (Euisa) = dokter
22. 학생 (Haksaeng) = murid

23. 검사 (Geomsa) = jaksa
24. 아가씨 (Agassi) = nona (bisa dipakai untuk perempuan yang belum menikah)
25. 아줌마 (Ajumma) = bibi untuk perempuan yang telah menikah (bisa juga dipakai untuk penjual makanan di pinggir jalan)

26. 아저씨 (Ajeossi) = paman untuk laki-laki yang telah menikah
27. 삼촌 (Samchon) = paman (kandung)
28. 할머니 (Halmeoni) = nenek (kandung)
29. 할아버지 (Harabeoji) = kakek (kandung)
30. 이모 (Imo) = bibi (kandung dari pihak perempuan)
31. 구모 (Kumo) = bibi (kandung dari pihak laki-laki)
32. 딸 (Ttal/dal) = anak perempuan
33. 아들 (Adeul) = anak laki-laki 

Kosa kata bahasa Korea mengekspresikan sesuatu

1. 아이고 (Aigo) = Aduh atau ya ampun!
2. 안돼요 (Andwaeyo) = Tidak boleh atau Jangan!
3. 괜찮아요 (Gwaenchanayo) = Tidak apa-apa.
4. 괜찮습니다 (Kwenchanseumnida) = Tidak apa-apa (Formal)
5. 아니요 (Aniyo) = Tidak/Bukan!

6. 고맙습니다 / 감사합니다 (Komapseumnida/Kamsahamnida) = Terima kasih!
7. 미안합니다 (Mianhamnida) = Maaf (formal)
8. 미안 (Mian) = Maaf (informal)
9. 맛있게 드세요 (Masitke deuseyo) = Selamat makan.
10. 화이팅 (hwaiting) = Semangat!

11. 좋다! (Chotha) = Bagus!
12. 안 좋다 ! (An chotha) = Tidak bagus.
13. 정말? (Jeongmal?) = Benarkah? (informal)
14. 진짜? (Jinjja?) = Benarkah atau sungguh? (informal)
15. 대박! (Daebak) = Mengagumkan!

16. 어머! (Eomeo) = Astaga!
17. 거짓말 하지마라! (Keojitmal hajimara) = Jangan bohong!
18. 알았어요 (Arasseoyo) = Sudah tahu.
19. 몰라요 (Mollayo) = Tidak tahu atau Tidak mengerti.
20. 아무것도 몰라요 (Amugeotdo mollayo) = Sama sekali tidak tahu

21. 네 (Ne) = Iya
22. 아니요 (Aniyo) = tidak
23. 하지만 (Hajiman) = tetapi
24. 사랑해 (Saranghae) = aku mencintaimu
25. 싫어하 (Sireoha) = benci atau tidak suka

Demikian adalah kosa kata bahasa Korea yang bisa anda pelajari untuk pemula. Mempelajari bahasa baru memang mungkin anda akan mengalami kesulitan, namun jika anda niat dan mempelajarinya dengan tekun maka anda akan segera bisa fasih berbicara dalam bahasa Korea.

Semoga kumpulan kosa kata bahasa Korea di atas dapat menjadi pengetahuan bagi anda dalam mempelajari bahasa Korea.

Topik Terkait