Foto : Dongyo Entertainment

IntipSeleb –  Saat dituduh melakukan perisakan di masa sekolah, agensi Jaechan DONGKIZ langsung merilis kalimat penyakalan. 

Agensi Jaechan DONGKIZ, Dongyo Entertaimnet membantah semua tuduhan dengan merilis pernyataan resmi dan menjelaskan tentang diri Jaechan DONGKIZ. Yuk, langsung cek selengkapnya di bawah ini!

Jaechan DONGKIZ dituduh sebagai perisak, melecehkan siswa perempuan, dan merokok di sekolah

Foto : DONGKIZ

Baru-baru ini, salah satu unggahan anonim di akun Twitter telah menghebohkan publik tentang Jaechan DONGKIZ. 

Unggahan itu menuduh Jaechan DONGKIZ telah melakukan perisakan, mengancam adik kelasnya secara bergilir, merokok di kelas, menjelek-jelekkan penggemar idola dan idol, dan melecehkan perempuan. 

Anonim itu bahkan membagikan foto-foto kelulusan Jaechan dari SD - SMA sebagai penguat untuk klaim buruk tentang Jaechan DOKIZ. 

Agensi Jaechan DONGKIZ buka suara

Foto : Semantic Error

Usai tuduhan itu menghebohkan publik dan menganggu pekerjaan Jaechan saat ini, Dongyo Entertainment akhirnya merilis pernyataan resmi. 

"1. Apa yang diklaim oleh postingan tersebut tidak benar. Setelah postingan tersebut diterbitkan, kami melalui proses pemeriksaan dengan artis secara pribadi dan dengan kenalannya, dan kami mengonfirmasi bahwa apa yang diklaim oleh postingan tersebut tidak benar" ucap Dongyo Entertainment yang dikutip dari Sports Chosun pada Senin, 14 Maret 2022. 

"Karena masalah yang relevan adalah masalah sosial yang penting, agensi telah melalui proses pemeriksaan dengan perwakilan sekolah mengenai kehidupan sosial dan sekolah [artis] sejak sebelum debutnya, dan kami memeriksa bahwa tidak ada masalah." jelasnya. 

Selanjutnya, agensi Dongyo Entertainment juga mengaku sedang menunggu hasil mengikuti prosedur hukum. 

"2. Agensi saat ini sedang menunggu hasil mengikuti prosedur hukum Sejak posting yang relevan diterbitkan, perusahaan telah mengumpulkan semua bahan referensi. Pada tanggal 4 Maret 2022, kami mengajukan gugatan pencemaran nama baik dunia maya dan dugaan fitnah melalui penyebaran informasi palsu, dan kami terus memantau informasi yang telah diunggah sejak saat itu." imbuhnya. 

"Selanjutnya, mulai hari ini (14 Maret), penyidik ​​yang bertugas telah ditetapkan, dan saat ini sedang dalam proses penyidikan. Kami memberi tahu Anda bahwa agensi sedang memeriksa secara real time kemajuan penyelidikan mengikuti prosedur hukum" tegasnya. (jra)

Topik Terkait