Foto : Dok. JTBC

IntipSeleb – Semenjak penayangan perdana Snowdrop berhasi ditayangkan, para netizen Korea kompak menyerukan suara di komunitas online untuk memberhentikan tayangan Snowdrop. Netizen Korea bahkan telah menandatangani petisi dan telah mencapai dua ratusan ribu. 

Dampak dari serua netizen Korea itu, akhirnya membuat para sponsor akan gugup hingga membatalkan tayangan iklan di drama Snowdrop. Yuk, langsung cek di bawah ini untuk informasi selengkapnya!

Salah satu dari tiga sponsor terbesar menarik diri dari drama Snowdrop

Foto : Dok. JTBC

Salah satu dari tiga sponsor terbesar JTBC untuk drama Snowdrop, telah membatalkan sponsornya setelah kontroversi drama atas ketidakakuratan sejarah.

Pada 20 Desember, P&J Group mengumumkan pembatalan sponsorship. Menurut perwakilan perusahaan, mereka awalnya memutuskan untuk mensponsori drama tersebut setelah ditawari untuk mempromosikan merek mereka dalam drama yang dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK dan aktor Jung Hae In.

"Kami berinvestasi tanpa mengetahui detail plot dengan pemikiran bahwa itu akan memiliki efek iklan yang baik. Saya tidak berpikir saya harus menyelidiki lebih lanjut setelah diyakinkan oleh staf drama yang mengatakan bahwa adegan bermasalah telah diedit untuk lolos standar penyiaran." ungkap perwakilan perusahaan P&J Group yang dilansir dari Naver pada Senin, 20 Desember 2021.

Selanjutnya, perusahaan tersebut juga mengungkapkan alasan ia menarik iklannya dari drama Snowdrop. Alasannya adalah karena masalah alur cerita terkait distorsi sejarah, masih dipermasalahkan netizen Korea.

"Setelah mengetahui lebih banyak tentang masalah ini, kami sekarang telah meminta untuk mencabut sponsor kami dan mereka telah mengkonfirmasi untuk menghapus nama kami dari episode ketiga." lanjut perwakilan perusahaan P&J.

Netizen Korea minta fans internasional tidak ikut campur

Foto : Berbagai Sumber
 

Masalah distoris sejarah yang diklaim netizen Korea hingga saat ini, masih memanas. Meski tim produksi mengatakan bahwa ceritanya tentang kisah cinta putus asa mata-mata Lim Soo Hoo (Jung Hae In) dan mahasiswa Eun Young Ro (Jisoo), tetap saja para netizen Korea memprotes hal tersebut. 

Netizen Korea juga mengklaim bahwa alur cerita itu, sama seperti dengan alur cerita yang sebelumnya bocor dan diprotes untuk batal tayang. 

Melihat komentar-komentar netizen Korea itu, para fans internasional pun ikut mengomentari. Sayangnya, netizen Korea langsung geram dan meminta fans untuk tidak ikut campur. 

“Jangan ikut campur dengan negara orang lain” komentar netizen Korea yang dikutip dari Panncafe melalui Theqoo. 
”Mereka membuatku gila” sambung netizen Korea lainnya. 
“Alasan kenapa aku tidak suka idol” komentar lainnya.
”Aku sangat membenci ini. Jika kalian bukan orang Korea, jangan ikut-ikutan.” seru netizen Korea. (jra)

Topik Terkait