Foto : Noblesse Men Magazine

IntipSeleb – Aktor asuhan Salt Entertainmen, Kim Seon Ho tengah diterpa kabar miring usai hebohnya unggahan seorang netizen wania A yang mengaku diminta aborsi oleh mantan pacarnya aktor K.

Nama Kim Seon Ho ikut terseret dan menimbulkan kecurigaan jika aktor K yang dimaksud adalah dirinya. Menyusul adanya tudingan ini, deretan merek yang dibintangi Kim Seon Ho memutuskan untuk menarik iklannya yang menampilkan wajah sang aktor. Apa saja merek-merek tersebut? Simak selengkapnya melalui ulasan di bawah ini, scroll yuk!

Domino’s Pizza Diketahui Menjadi yang Pertama Mengambil Tindakan

Foto : Berbagai Sumber

Tengah naik daun usai perannya lewat drama Start-Up, Kim Seon Ho diketahui menjadi bintang iklan untuk berbagai merek dari mulai makanan, produk perawatan wajah, hingga pakaian.

Lalu pada 17 Oktober 2021, unggahan netizen wanita A di forum online menggegerkan jagat dunia hiburan. Dalam unggahannya, ia mengaku sebagia mantan kekasih dari aktor K yang menyuruhnya untuk menggugurkan kandungan.

Setelahnya, timbul tudingan jika aktor K yang dimaksud adalah Kim Seon Ho. Karena hebohnya hal ini produk pizza asal Amerika Domino’s Pizza langsung menarik iklan yang menampilkan wajah Kim Seon Ho.

Sebagai informasi, Kim Seon Ho memiliki kontrak dengan Domino’s Pizza sejak Februari 2021. Baru-baru ini, merek itu juga muncul di drama Hometown Cha Cha Cha yang dimainkan oleh aktor berusia 35 tahun tersebut.

Menurut laporan News1, selain Domino’s Pizza ada deretan merek yang menarik iklannya bersama Kim Seon Ho seperti Food Bucket, 11st Street, Canon, Sinhan MyCar, Nau, serta La Roche Posay.

Tanggapan Salt Entertainment

Foto : Star.kr

Menanggapi rumor miring yang dilayangkan untuk aktor asuhannya, Salt Entertainment buka suara dan menyatakan jika saat ini tengah mengkonfirmasi tudingan tersebut kepada Kim Seon Ho.

“Kami sedang melihat postingan online dan memverifikasi cerita dengan Kim Seon Ho sendiri. Harap perhatikan bahwa belum ada yang dikonfirmasi dan kami meminta Anda memberi kami lebih banyak waktu untuk memeriksa fakta,” tulis pernyataan Salt Entertainment, dilansir IntipSeleb melalui Koreaboo, Selasa, 19 Oktober 2021.

Tidak sedikit para penggemar yang mengaku kecewa dengan respons Salt Entertainment, dan dinilai lamban dalam memberikan klarifikasi mengenai Kim Seon Ho.

Sampai saat artikel ini dibuat, Salt Entertainment belum kembali merilis klarifikasinya mengenai rumor miring yang menimpa Kim Seon Ho. Tungguin terus update-an selanjutnya ya. (Cy)

Topik Terkait