Foto : Berbagai Sumber

IntipSeleb – Setelah sekian lama, drama fantasi yang bertajuk Island akhirnya merampungkan pemerannya. Kabar ini dirilis oleh OCN, setelah menunda proses produksi dari awal tahun 2021. Pasalnya, proses produksi Island ditundah karena pemeran utama Seo Ye Ji terseret skandal dan memutuskan untuk mundur. 

Lalu, siapa saja pemeran drama Island ini? Yuk, temukan informasi lengkapnya di bawah ini. 

Pemain drama Island yang sudah terkonfirmasi

Foto : Berbagai Sumber

Hingga saat ini, pemeran drama Island telah memilih Kim Nam Gil, Lee Da Hee, Cha Eun Woo, dan Sung Joon sebagai pemeran utamanya. 

Lee Da Hee akan memerankan karakter pemeran utama wanita yang bernama Won Mi Ho. Won Mi Ho adalah seorang chaebol generasi ketiga yang memiliki masa depan yang bagus. Awalnya, karakter Won Mi Ho diperankan oleh Seo Ye Ji, namun setelah terlibat dalam kontroversi terkait kehidupan pribadi, kini Seo Ye Ji memilih mundur dan mengambil waktu jeda untuk tampil di hadapan publik. 

Dalam drama ini, Lee Da Hee akan bekerja sama dengan Kim Nam Gil. Kim Nam Gil akan memainkan karakter Ban, seorang pahwalan yang menyelamtkan dunia, tapi hidup sebagai orang buangan di mata masyarakat. 

Lalu, Cha Eun Woo ASTRO dan Sung Joon akan berperan sebagai pengusir setan beragama Katolik. CHa Wun Woo memerankan karkater sebagai John, sedangkan Sung Joon berperan sebagai Goong Tan mitra Ban. 

Tentang drama Island

Foto : Berbagai Sumber

Island merupakan drama fantasi eksorsisme yang diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama. Drama ini akan menceritakan kisah tentang pria yang membutuhkan seorang wanita, untuk mengakhiri kehidupan abadi terkutuknya.

Kacaunya, seorang wanita yang dibutuhkan itu, tidak mengetahui tentang nasibnya yang menyedihkan dan segala kekejaman yang ia alami. Pria dan wanita itu akan bergabung dengan pendeta pengusir setan, yang terus membawa rasa bersalah karena tidak dapat melindungi satu gadis.

Pulau yang mereka tinggali memiliki keindahan, namun memiliki kehampaan dan penuh dengan kejahatan. Di sini, akan ada tiga karakter yang akan saling melindungi dan mengumpulkan kekuatan.

Island akan disutradarai oleh sutradara Bae Jong dan naskah skenarionya akan ditulis oleh penulis naskah Jang Yoon Mi.

Karena sudah merampungkan seluruh pemeran, drama Island siap memulai proses syuting mulai bulan Oktober. Lokasi syuting drama ini akan dilakukan di Pulau Jeju, Korea Selatan. (jra)

Topik Terkait