IntipSeleb – Demi kebutuhan alur cerita film atau drama, baik seorang aktor mau pun aktris tak karang harus melakukan adegan intim, salah satunya adalah ciuman sampi adegan ranjang. Bukan hanya sekedar adegan, tak jarang adegan tersebut menjadi salah satu hal yang paling diingat penonton.
Sederet aktor Korea seperti Park Seo Joon, Gong Yoo, Ji Chang Wook, Yoo Yeon Soek, hingga Hyun Min, pernah melakukan adegan ciuman di drama yang hingga saat ini masih diingat oleh kalangan penonton. Selain itu, siapa saja aktor Korea yang memiliki adegan ciuman paling diingat dan populer? Scroll yuk ulasan di bawah ini.
Park Seo Joon
Adegan ciuman Park Seo Joon dan Park Min Young di drama What's Wrong With Secretary Kim mengumpilkan lebih dari 300 ribu penayangan. Pada setiap drama yang dimainkannya, adegan ciuman yang dilakukan aktor berusia 33 tahun ini dinilai selalu berkesan.
Lee Jin Wook
Salah satu ciuman Lee Jin Wook yang paling berkesan adalah di drama I Need Romance 2 bersama Jung Yu Mi, dan di drama Nine: 9 Times Time Travel dengan lawan mainnya Jo Yoon Hee. Dalam melakukan adegan ciuman, Lee Jin Wook selalu terlihat melibatkan emosinya, yang mungkin membantu adegan ini menjadi lebih intim.
Yeon Woo Jin
Adegan ciuman Yeon Woo Jin yang paling membekas adalah saat di kamar mandi pada drama My Shy Boss bersama lawan mainnya, Park Hye Soo. Intensitas dan caranya yang berapi-api saat berciuman menjadikan adegan ini salah satu yang berkesan dari banyaknya drama Yeon Woo Jin.
Hyun Bin
Di drama My Lovely Sam Soon, Hyun Bin disebut-sebut telah melakukan adegan ciuman epik pertamanya. Selain itu, adegan ciuma Hyun Bin yang paling berkesan adalah dari drama Crash Landing On You bersama Son Ye Jin.
Lee Jong Suk
Lee Jong Suk melakukan berbagai adegan ciuman di beberapa dramanya. Di drama Pinocchio, ia melakukan adegan ciuman dengan melinatkan sepotong roti bersama Park Shin Hye. Di dramanya yang lain seperti W: Two World, While You Were Sleeping, serta Romance Is A Bonus Book, Lee Jong Suk juga melalukan adegan ciuman yang menyentuh hati dan penonton turut merasakan emosinya.
Sung Joon
Adegan ciuman Sung Joon di drama I Need Romance 3 dinilai paling disukai, karena memperlihatkan kelembutan dan emosi. Lawan mainnya Kim So Yeon serta para staf menilai jika Sung Joon telah mengadirkan chemistry alami dan membuat lawan mainnya nyaman di tengah rasa gugupnya.
Ji Chang Wook
Cukup sering membintangi drama romantis, Ji Chang Wook memiliki berbagai adegan ciuman yang berkesan. Namun, salah satu yang paling populer adalah saat di drama Healer yang membuat terpesona. Tak hanya itu, Ji Chang Wook juga menyihir penonton lewat aksinya di bawah guyuran shower pada drama Melting Me Softly.
Jo Jung Suk
Adegan ciuman Jo Jung Suk yang paling menyedot perhadian adalah di drama Jealousy Incarnate bersama Gong Hyo Jin. Karakter ciuman mereka dinilai sangat dalam dan penuh gairah.
Gong Yoo
Kurang lebih sudah dua dekade Gong Yoo berkarier sebagai aktor, dan juga sudah menunjukan kepada penonton keahliannya dalam melakukan berbagai adegan, salah satunya adalah ciuman. Adegan ciuman yang paling berkesan Gong Yoo adalah lewat drama Coffee Prince saat di dapur dan terjadi dengan begitu cepat namun intim.
Ha Seok Jin
Ha Seok Jin adalah aktor drama Korea yang mendapat juluka secaman guru dalam hal berciuman di layar. Ia menuturkan rahasianya menciptakan adegan intim yang sempuna itu adalah menggunakan tangan, dengan memegang kepala dan wajah lawan mainnya. Adegan ciuman Ha Seok Jin yang paling populer diantaranya saat di drama Drinking Solo, 1% of Something, dan Radiant Office.
Yoo Yeon Seok
Dijuluki sebagai master ciuman, di program acara Happy Together beberapa waktu lalu Yoo Yeon Seok mengatakan jika ia akan minum anggur bersama lawan mainnya sebelum melalukan adegan ciuman untuk mengurangi kecemasan mereka. Selain itu, Yoo Yeon Seok juga berusaha mendekatkan diri kepada lawan mainnya, agar tidak canggung saat syuting berlangsung. Salah satu adegan ciumannya yang paling populer adalah di drama Dr. Romantic bersama Seo Hyun Jin.