Foto : Instagram/realstraykids

IntipSeleb – Bang Chan merupakan anggota dari grup K-Pop Stray Kids telah berhasil meraih popularitas dan memiliki karier yang menjanjikan di industri hiburan, khususnya musik. Punya bakat yang mumpuni, Bang Chan termasuk idol yang paling diandalkan di grup Stray Kids

Untuk tahu lebih lanjut tentang Bang Chan Stray Kids, yuk langsung intip deretan fakta dan profilnya di bawah ini. 

Bang Chan atau pemilik nama asli Christopher Bang ini merupakan kelahiran 3 Oktober 1997.

Foto : Instagram/realstraykids

Sebelum menggunakan nama panggung Bang Chan, ia juga dikenal dengan sebutan Chan. 

Foto : CLIO Professional

Bang Chan Lahir di Korea, tapi pindah ke Sydney, Australia ketika ia masih muda bersama keluarganya. Saat di Sydney, Bang Chan sempat menempuh Pendidikan di Newtown High School of the Performing Arts. 

Foto : Instagram/realstraykids

Sebelum masuk ke grup Stray Kids, Bang Chan bagian dari sub-unit pra-debut 3RACHA dengan Changbin dan Jisung. 

Foto : Instagram/realstraykids

Punya rasa percaya diri yang tinggi, Bang Chan kerap kali mengaku memiliki pesona di bagian lesung pipi. Lesung pipinya semakin indah, ketika ia tersenyum. 

Foto : Instagram/realstraykids

Kerennya, Bang Chan telah menguasai empat Bahasa yakni bahasa Inggris, Korea, Jepang, dan China. 

Foto : Instagram/realstraykids

Di Stray Kids, Bang Chan dipercayai sebagai leader, producer, vocalict, dancer, dan rapper. Berkat bakatnya yang memupuni, Bang Chan telah banyak membantu untuk memproduksi lagu untuk grup dan debut solonya.

Foto : Instagram/realstraykids

Saking aktifnya, Bang Chan lebih memilih melakukan bungee jumping ketimbang nonton sendirian di rumah selama liburan 

Foto : Instagram/realstraykids

Di berbagai acara, Bang Chan juga mengaku bahwa ayahnya punya klub renang di Sydney sehingga ia cukup sering berenang. Hal ini terbukti, ketika ia berhasil memecahkan rekor karnaval renang dengan gaya bebas 50 m di sekolahnya. 

Foto : Instagram/realstraykids

Nah, itulah deretan fakta dan profil tentang Bang Chan Stray Kids. Sekadar informasi, baru-baru ini Bang Chan telah berhasil comeback bersama grup Stray Kids, di mana beberapa lagu di album NOEASY dirangkai dan ditulis olehnyasendiri.  Dalam mengerjakan kariernya, Bang Chan juga memiliki tiga orang panutan yakni Drake, Cristiano Ronaldo, dan ayahnya. (bbi)

Topik Terkait