IntipSeleb – Seo Shin Ae akhirnya buka suara terkait rumor yang menyebutkan bahwa dia merupakan korban bullying Soojin (G)I-DLE sewaktu keduanya duduk di bangku sekolah. Belakangan ini, artis asuhan Cube Entertainment tersebut memang terseret dalam skandal penindasan dan perundungan.
Soojin (G)I-DLE dituding pernah melakukan bullying saat masih sekolah. Dan salah satu aktris yakni Seo Shin Ae, sempat beberapa kali menyiratkan bahwa dia pernah diperlakukan secara tidak baik oleh idol kelahiran 1998 tersebut. Setelah sekian lama bungkam, Seo Shin Ae akhirnya buka suara. Apa katanya? Simak artikel berikut.
Seo Shin Ae Pernah Isyaratkan Merupakan Korban Bullying Soojin (G)I-DLE
Kilas balik ke akhir Februari 2021, sebuah postingan anonim menuding Soojin (G)I-DLE pernah menindas Seo Shin Ae. Aktris seni peran tersebut diketahui juga bersekolah di Waw Middle School bersama Soojin.
Dalam postingan yang berbeda, disebutkan bahwa Soojin (G)I-DLE kerap memanggil Seo Shin Ae, mengumpat kepadanya, hingga menyebarkan gosip yang mengakibatkan Seo Shin Ae bertengkar dengan siswa lain.
Tidak berselang lama setelah rumor tersebut merebak, Seo Shin Ae memperbaharui akun pribadinya @seoshinae dengan mengunggah Instagram Story ambigu bertuliskan ‘Tidak ada alasan bagimu’ menggunakan bahasa Inggris.
Saat Soojin (G)I-DLE mengeluarkan pernyataan pribadinya, dia mengaku sudah lama tidak berkomunikasi dengan Seo Shin Ae, juga tidak membenarkan tudingan pernah mem-bully. Bahkan ketika sekolah, Soojin mengaku tidak pernah mengobrol dengan Seo Shin Ae. Namun Soojin meminta maaf kepada Seo Shin Ae jika skandal bullying ini membuatnya tidak nyaman.
Seo Shin Ae Angkat Bicara
Lalu pada Jumat, 26 Maret 2021, Seo Shin Ae secara mengejutkan memposting sebuah tulisan panjang di akun Instagram pribadinya. Ternyata, itu merupakan pembelaannya sekaligus klarifikasi mengenai isu bullying Soojin (G)I-DLE.
Dalam tulisannya, Seo Shin Ae mengaku pernah pindah ke sekolah baru saat duduk di tahun kedua SMP. Kala itu, dia sudah meniti karier di industri hiburan sebagai seorang aktris. Sejak awal Seo Shin Ae selalu berusaha agar bisa berbaur dengan teman-teman sekelasnya.
Namun, dia kerap mendapatkan cibiran dari seorang siswi selama dua tahun berturut-turut. Penampilan fisik Seo Shin Ae dihina dan ditertawakan, juga dihardik jika dirinya tidak mungkin sukses berkarier sebagai artis.
“Selama dua tahun, orang yang menyebutku terus-menerus mengatakan penghinaan dan serangan pribadi yang tidak berdasar tentang diriku seperti, ‘Aku ingin tahu bagaimana dia menjadi selebriti padahal dia tidak secantik itu’, ‘Dia adalah selebriti yang sudah melewati masa jayanya’, ‘Tidak heran dia orang buangan’, ‘Aku tidak tahu apa yang disukai guru tentang dia yang menyebabkan mereka memberikan perlakuan khusus padanya’,” tulis Seo Shin Ae, dikutip dari Soompi pada Jumat, 26 Maret 2021.
Seo Shin Ae sempat mengabaikan hujatan tersebut karena dia menilai kalau itu hanya bentuk kecemburuan sang siswi terhadap dirinya. Namun kata-kata itu ternyata membekas dalam hatinya hingga sekarang. Bahkan pemain drama Solomon’s Perjury ini jadi punya kecenderungan takut dengan orang lain.
“Ketakutan itu menjadi trauma, mengubah kepribadianku menjadi introvert, dan memang benar itu juga menjadi penghalang besar untuk masuk SMA. Itu membuat aku menyadari bahwa tidak hanya kekerasan fisik, kekerasan mental juga dapat tetap menjadi rasa sakit yang abadi dalam hidup seseorang,” sambungnya.
Seo Shin Ae Bicarakan Soojin (G)I-DLE?
Dalam postingannya, Seo Shin Ae memang tidak menyebutkan nama pelaku. Tapi, seolah mengisyaratkan bahwa tulisan tersebut ditujukan untuk Soojin (G)I-DLE. Dia menggaris bawahi pernyataan seseorang yang menyebutkan tidak ingat kejadian masa lalu dan tidak saling mengenal satu sama lain.
Lantas itu merujuk kepada pernyataan Soojin (G)I-DLE sebelumnya, di mana dia menegaskan tidak pernah berkomunikasi atau terlibat dengan Seo Shin Ae saat sekolah.
“Dia bilang, dia tidak ingat dan tidak pernah berbicara denganku, dan itu benar. Itu hanya penghinaan sepihak. Aku pikir, sangat disayangkan dia menarik garis bahkan mengatakan bahwa dia pasti tidak melakukan tindakan atau mengucapkan kata-kata mencemooh bersama geng-nya di belakangku. Dan aku tidak yakin saksi atau bukti seperti apa yang dia miliki, tetapi aku ingin bertanya apakah ingatan selektifnya adalah kejujuran yang dapat menutupi semua yang aku bicarakan,” ungkap Seo Shin Ae.
Seo Shin Ae lantas menyayangkan sikap ‘seseorang’ yang dibahas dalam postingannya karena berusaha menutupi apa yang terjadi di masa lalu. Padahal kenyataannya tidak seperti demikian.
Terakhir, Seo Shin Ae mengajak para korban kekerasan atau bullying juga untuk angkat bicara. Sang aktris mewanti-wanti agar orang-orang yang punya trauma menyakitkan, harus segera mencari bantuan. Jangan sampai berakhir seperti dirinya yang memilih diam di masa lalu.
“Aku merasa menyesal karena telah menimbulkan kekhawatiran dan kekhawatiran dari banyak orang karena situasi ini. Di masa depan, aku ingin membalas semuanya dengan aktivitasku sebagai aktris daripada situasi pribadiku. Aku harap kalian juga akan bahagia di bulan April yang akan datang, dan itu pasti melelahkan dan sulit karena COVID-19, tetap aku harap kalian akan mendapatkan kekuatan. Terima kasih,” tutup Seo Shin Ae.
Hingga artikel ini ditulis, sebagian besar netizen berspekulasi bahwa sosok yang dibicarakan Seo Shin Ae dalam postingannya adalah Soojin (G)I-DLE. Di lain sisi, Cube Entertainment belum merilis tanggapan terkait kelanjutan skandal bullying artis asuhannya yang diduga melibatkan Seo Shin Ae. Kini, Soojin (G)I-DLE tengah hiatus dari seluruh aktivitasnya.