Foto : XsportsNews
Foto : Berbagai Sumber

Kendati demikian, Irene Red Velvet sudah meminta maaf kepada publik sekaligus stylist yang bersangkutan sehingga para penggemar tidak lagi mempermasalahkan kontroversi tersebut. Kini, fans sudah tidak sabar untuk melihat bakat akting yang dimiliki sang idola.

Dalam acara jumpa pers, Irene Red Velvet mengaku sempat merasa malu usai melakoni sejumlah adegan di film Double Patty. Maklum, ini merupakan pengalaman perdana untuknya. Terlebih lagi, film Double Patty menyoroti tentang makanan.

“Aku malu melihat diriku sendiri berakting di layar lebar. Aku rasa, itu adalah perasaan ketika aku merasa didorong dan dihibur sekali lagi karena adegan yang berbeda, termasuk mukbang, dalam film,” kata Irene. 

Dalam film Double Patty, Irene Red Velvet berperan sebagai calon pembawa berita bernama Lee Hyun Ji, yang juga bekerja paruh waktu di sebuah restoran hamburger. Dia berusaha yang terbaik untuk mewujudkan mimpinya. Irene dipasangkan dengan aktor Shin Seung Ho untuk film ini. Selain itu, Irene dan Shin Seung Ho akan menyanyikan soundtrack (OST) film Double Patty, yang sudah dijadwalkan untuk rilis pada 17 Februari 2021.

Sementara itu pada Oktober 2020 lalu, Irene Red Velvet ramai diperbincangkan karena isu sikap kasar terhadap penata gaya atau stylist. Kontroversi ini bermula usai seorang stylist mengunggah postingan berisi curhatan tentang sikap kasar yang dia terima dari seorang idol Kpop yang diberi kode tagar #Monster dan #Psycho.

Irene telah menyelesaikan masalah ini dengan menyampaikan pernyataan minta maaf dan menemui langsung sang stylist. Namun, image sang leader itu sempat tercoreng hingga membuat acara fanmeeting Red Velvet dibatalkan.

Topik Terkait