IntipSeleb – Hong Jin Young akhirnya mengakui kalau dia melakukan plagiat tesis setelah sebelumnya sempat membantah. Pernyataan ini disampaikan Hong Jin Young langsung di akun Instagram terverifikasi miliknya, @sambahong pada Jumat, 18 Desember 2020.
Terkait hal ini, gelar master dan doktoral Hong Jin Young pun terancam. Kasus plagiat tesis penyanyi trot asal Korea Selatan ini pun sudah dilaporkan ke Komite Sekolah Pascasarjana. Lantas bagaimana hasilnya? Scroll artikel di bawah ini buat penjelasannya.
Baca juga: Hong Jin Young Tetap Aktif di Tengah Isu Plagiat, K-Netz Geram
Hong Jin Young Minta Maaf Akui Plagiat Tesis
Hong Jin Young mendadak jadi sorotan setelah seorang anonim berbagi kepada Kookmin Ilbo bahwa tesis milik Hong Jin Young telah melampaui batas rata-rata untuk tingkat plagiarisme yakni 74 persen atau dapat dikatakan identik dengan sumber lain pada Kamis, 5 November 2020.
Perempuan 35 tahun ini diketahui lulusan S2 jurusan Perdagangan di Universitas Chosun, Korea Selatan. Dia membuat tesis tentang budaya dan konten Hallyu. Tidak lama setelah rumor ini beredar, agensi Hong Jin Young, IMH Entertainment membantah tudingan tersebut.
Namun setelah sebulan berlalu, Hong Jin Young mengejutkan publik saat merilis permintaan maaf secara resmi dan mengakui kesalahannya. Rupanya Jin Young sempat membantah karena takut kariernya menurun dan membuatnya tidak bisa lagi tampil di panggung.
"Aku ingin meminta maaf dengan tulus. Pada hari ketika aku comeback dengan lagu baru, muncul laporan tentang plagiarisme tesis. Aku sangat takut tentang apa yang harus aku katakan dan pikiranku menjadi kosong," kata Hong Jin Young di Instagramnya yang dilansir IntipSeleb dari Soompi, Sabtu, 19 Desember 2020.
"Aku pikir meskipun begitu, aku tidak bisa melepaskan keserakahan. Aku sangat takut karena merasa tidak akan bisa kembali ke panggung lagi jika aku mengaku melakukan plagiarisme," sambungnya.
Hong Jin Young Merasa Bersalah
Lebih lanjut, penyanyi yang dikabarkan dekat dengan Kim Jong Kook itu juga mengaku sudah menerima keputusan dari kampusnya. Dia pun sangat menyesal dan merasa bersalah pada orang-orang yang sudah meluangkan banyak waktunya untuk mengerjakan tugas akhir.
"Aku sudah menerima kesimpulan sementara dari Universitas Chosun tentang plagiarisme. Aku sangat menyesal dan telah bertindak sangat tidak hormat kepada orang-orang yang bahkan sekarang bekerja sepanjang hari dan malam untuk tesis master dan doktor mereka. Maafkan aku, aku mengakui semuanya dan akan merenungkan," lanjut Hong Jin Young.
Di akhir permintaan maafnya, Hong Jin Young berharap bisa membalas semua cinta yang telah diterima dari penggemarnya. Dia pun berjanji akan melakukan hal yang baik untuk membalas cinta fansnya tersebut.
"Aku telah menerima cinta yang besar. Sekarang aku akan membayar kembali cinta itu sambil diam-diam menghabiskan waktu untuk merefleksikan diriku sendiri dan melakukan hal-hal yang berarti dan baik," tandas Hong Hin Young.
Gelar Hong Jin Young Terancam Dibatalkan
Sebelumnya, Hong Jin Young memegang gelar Bachelor of Commerce, Master of Trade, dan Ph.D in Business Administration dari Chosun University. Gelar itu pun terancam dibatalkan setelah Komite Integritas Riset di bawah Komite Etika Universitas Chosun membuat penilaian tentatif tentang plagiarisme terkait tesis master Hong Jin Young pada 15 Desember 2020.
Mereka telah memberikan kesempatan pada Hong Jin Young sampai 18 Desember 2020 pukul 17:00 KST untuk memberikan penjelasan. Penilaian itu kemudian dikirimkan ke Komite Sekolah Pascasarjana untuk membuat keputusan akhir.
Rencananya, keputusan itu akan disampaikan melalui pertemuan pada 23 Desember 2020. Jika secara resmi tesis Hong Jin Young ditetapkan menjiplak, maka gelar master dan doktoral Hong Jin Young secara otomatis akan dibatalkan.
Baca juga: Kena Skandal, Wajah Hong Jin Young Diganti Jadi Burung di Program TV