Foto : YG Entertainment

Para Member Blackpink Sapa BLINK Jelang Konser Online

Foto : YG Entertainment

Selain video trailer, keempat member Blackpink juga menyapa para BLINK jelang konser online yang akan berlangsung sekitar tiga minggu lagi. Diawali dengan Jisoo yang mengumumkan bahwa Blackpink akan menggelar konser online pada 27 Desember 2020 mendatang.

Lisa mengutarakan ketidaksabarannya untuk segera tampil bersama Blackpink dan bertemu dengan para BLINK setelah sekian lama, "Hanya memikirkan bisa bersenang-senang dengan BLINK membuat jantungku berdebar. Apakah kalian menunggunya juga?" ungkap idola keturunan Thailand tersebut. 

Kemudian, Jennie mengatakan bahwa mereka telah bekerja keras untuk mempersiapkan konser online ini. Dan Rose awalnya merasa sedih karena tidak bisa bertemu BLINK secara langsung akibat pandemi virus corona (COVID-19) yang masih mewabah. Namun, Blackpink akan tetap memberikan penampilan yang terbaik.

Cara Nonton Konser Online Blackpink, YG PALM STAGE - 2020 Blackpink: THE SHOW di YouTube

Foto : YG Entertainment
Topik Terkait