Foto : Instagram

IntipSeleb – Pada Februari 2020, YG Entertainment mengkonfirmasi bahwa pihaknya tengah bersiap untuk mendebutkan girlband baru setelah Blackpink yang debut di tahun 2016. Santer girlband baru YG Entertainment bernama Baby Monsters.

Sebab pada bulan Januari 2020, YG Entertainment kedapatan mendaftarkan hak cipta untuk nama tersebut. Sempat muncul pula nama-nama trainee yang dirumorkan menjadi anggota grup ini. 

Terkini, informasi mengenai debut Baby Monster diduga telah dibocorkan oleh orang dalam pihak YG Entertainment. Seperti apa kelanjutannya? Terus scroll sampai bawah ya!

Baca Juga: Jennie Blackpink Jadi Suster Seksi Diprotes, YG Bakal Lakukan ini

Isu Anggota Baby Monsters

Foto : IntipSeleb.com

Isu ini berawal ketika dua trainee asal Shinning Star Culture atau anak agensi YG Entertainment di China, Jane Wang dan Vicky Wei mengikuti ajang survival show Youth With You 2020. Keduanya langsung mencuri perhatian karena memperkenalkan diri dengan nama Baby Monsters.

Tidak hanya modal nama saja, penampilan Jane dan Vicky juga berhasil memukau para juri. Namun, keduanya belum berhasil debut lewat program ini dan harus tereliminasi.

Ada ‘Orang Dalam’ Diduga Spoiler Soal Baby Monster

Foto : Twitter/@ygnggupdates_

Dugaan demi dugaan terus bermunculan terkait debutnya girlband baru YG Entertainment. Dilansir IntipSeleb dari Allkpop seorang penggemar baru-baru ini membagikan tangkapan layar postingan Instagram milik akun @eksimo7474.

Pemilik akun @eskimo7474 bernama Andrew Oh disebut-sebut sebagai insider atau ‘orang dalam’ YG Entertainment. Di kalangan penggemar, Andrew Oh dikenal sebagai salah satu produser YG Entertainment.

Akun Instagram miliknya diatur pribadi, namun penggemar yang setia mengikutinya salah fokus dengan unggahan terbaru Andrew Oh. Dalam foto yang kini tersebar, Andrew mengunggah foto tangan yang memegang gelas milik perusahaan YG Entertainment.

Hal menarik justru ada pada caption unggahan tersebut. Sepertinya, Andrew Oh tidak sengaja memberikan spoiler nama girl group baru YG Entertainment pada unggahannya.

"Sesuatu yang luar biasa sedang dikerjakan,” tulisnya sambil menyertakan tagar dua emoji berbentuk bayi dan monster.

Caption Unggahan Diedit

Foto : Twitter

Setelah membuat heboh, Andrew Oh merubah caption unggahan tersebut. Ia menghapus dua emoji berbentuk bayi dan monster itu.

Oleh karena itulah, penggemar menduga bahwa Andrew Oh secara tidak sengaja memberikan bocoran nama Baby Monsters sebagai girl grup baru YG Entertainment setelah Blackpink. Tangkapan layar unggahan ini pun menjadi perbincangan di dunia maya.

Beragam Tanggapan dari Fans Blackpink, Blink

Foto : Twitter

Di tengah rumor debutnya girlband baru YG Entertainment, penggemar Blackpink alias Blink nampak paling bereaksi. Mengingat Blackpink adalah satu-satunya girl band di YG Entertainment saat ini. Penggemar berharap agensi bisa lebih baik lagi memperlakukan Jennie, Jisoo, Rose, dan Lisa. Terutama janji debut solo para member.

YG lebih baik tidak mengacaukan yang satu ini. Aku harap mereka bersiap untuk mengurus girlgroup lain. Aku tidak ingin melihat mereka berada di situasi yang sama dengan BP. Itu akan menghancurkan hatiku. Sebagai Blink, aku akan mendukung mereka. Aku menyukai semua artist wanita di YG. Tidak ada keraguan, mereka akan mempesona juga,” cuit seorang Blink.

Kalau YG tidak dapat mengatur Blackpink dengan baik, lalu jangan bersusah-susah debutkan grup lain. Aku ingin melihat BP lebih sering. MEREKA BARU PUNYA FULL ALBUM PERTAMA DALAM 4 TAHUN!!!” ungkap netizen lainnya.

Blink seharusnya lebih menikmati tahun 2020. YGE masih berantakan. Mereka mungkin akan membuat Blackpink hiatus panjang setelah solo Rose untuk fokus pada girlband baru,” tulis warganet.

Kabarnya, Baby Monsters atau girlband baru YG Entertainment ini bakal debut di 2020 atau awal 2021. Sementara itu, Blackpink sendiri masih disibukkan dengan kegiatan promosi full album perdana mereka, The Album.

Baca Juga: Keseruan Blackpink di Knowing Brother Ep.251, Ini Tipe Ideal Jennie

Topik Terkait