Dalam hadis lain yang dilansir dari Lanud Roesmin Nurjadin, disebutkan bahwa, “Perumpamaan orang yang membuka aib pasangannya itu seperti orang yang digigit beberapa ular hitam pada hari kiamat nanti.” (HR Thabrani).
Oleh karena itu, sangatlah penting untuk menjaga aib satu sama lain bagi pasangan suami-istri. Alih-alih mengumbarkannya, biarkan aib tersebut diketahui oleh pasangan dan Allah saja.
Membeberkan masalah ke publik dapat merusak keharmonisan rumah tangga hingga berujung pada perceraian dan konflik yang panjang.
“Karena barangsiapa yang mencari-cari aib saudaranya niscaya Allah akan mencari-cari aibnya, dan barang siapa yang aibnya dicari-cari oleh Allah niscaya Allah akan mempermalukan dia meskipun dia berada di dalam rumahnya sendiri.” (HR Abu Daud dan At-Tirmizi).