Foto : Instagram

IntipSeleb – Beberapa tahun terakhir, hotel kapsul menjadi trend dan pilihan favorit para traveler, baik itu turis lokal maupun mancanegara.

Jakarta sendiri memiliki banyak pilihan hotel kapsul dengan berbagai fasilitas hingga harga. Hotel kapsul apa sajakah itu? Yuk di-scroll untuk informasi selengkapnya!

Hotel Kapsul di Jakarta

KINI Luxury Capsule

Hotel kapsul ini berlokasi di Pluit dan menampilkan tema minimalis dengan sentuhan budaya Indonesia. Terdapat banyak kapsul untuk menginap dengan fasilitas yang mengesankan seperti internet nirkabel, pojok permainan papan, dan pengering rambut.

Uniknya, hotel ini menawarkan beragam aktivitas seperti wisata kuliner, kelas batik, permainan layangan, dan kelas bahasa Indonesia gratis bagi wisatawan asing setiap hari.

Bobobox

Bobobox adalah salah satu hotel kapsul yang tengah populer dengan banyak cabang di berbagai daerah di Indonesia.

Dengan desain modern dan nyaman, serta fasilitas lengkap seperti AC, Wi-Fi gratis, dan area bersama yang bersih, Bobobox menjadi pilihan favorit tidak hanya bagi backpacker tetapi juga bagi mereka yang ingin staycation.

Di Jakarta, Bobobox memiliki cabang di Tanah Abang, Juanda, Kebayoran Baru, Kota Tua, ITC Kuningan, dan Pancoran.

Wonderloft Hostel Kota Tua

Terletak di Kota Tua, Wonderloft Hostel memiliki desain unik dengan paduan bangunan klasik dan warna-warna kontras. Hotel ini menawarkan tempat tidur bertingkat di setiap kamarnya, termasuk kamar khusus untuk perempuan.

Fasilitas tambahan meliputi jaringan Wi-Fi, dapur, ruang santai dengan bean bag, dan meja biliard.

Jakpod Hotel

Terletak di Jakarta Pusat, Jakpod Hotel menawarkan konsep hotel kapsul modern dan futuristik. Fasilitasnya meliputi matras khusus, selimut, port USB, headphone, layar TV, lampu baca, dan fasilitas lainnya yang mumpuni.

Menginap di Jakpod Hotel menjanjikan pengalaman yang berkesan dengan fasilitas yang lengkap.

Shakti Capsule Hotel

Hotel ini direkomendasikan untuk para backpacker yang mengutamakan kenyamanan dan bujet.

Meskipun menawarkan harga yang terjangkau, Shakti Capsule Hotel tetap menyediakan fasilitas yang memadai dan pelayanan yang berkualitas. Cocok untuk menghabiskan waktu istirahat setelah menjelajahi Jakarta sepanjang hari.

Whiz Capsule Hotel

Terletak di Thamrin, Whiz Capsule Hotel menawarkan kamar dengan desain futuristik dan dilengkapi dengan cermin. Cocok untuk solo traveler yang mencari penginapan nyaman dengan fasilitas lengkap seperti lampu LED, colokan, dan kaca.

Fasilitas tambahan hotel ini meliputi kamar mandi, area makan, dan tempat berkumpul yang menyenangkan. (bbi)

Topik Terkait