Foto : University of Oxford

IntipSeleb – Sempat viral pengalaman pahit wanita bernama Vira yang mengalami autoimun setelah rutin suntik putih.

Penyakit autoimun adalah kondisi ketika sistem kekebalan tubuh seseorang menyerang tubuhnya sendiri. Perempuan asal Jombang itu mengaku autoimun muncul setelah adanya ruam di tubuh hingga sesak napas.

Usut punya usut, autoimun adalah penyakit yang membahayakan karena tubuh menyakiti sistemnya sendiri. Lantas, ap aitu autoimun? Yuk, scroll terus!

Suntik Putih Sebabkan Autoimun


Source: Enfield Royal Clinic

Melansir YouTube Kata Dokter, sempat viral pengakuan Vira yang mengidap autoimun gara-gara suntik putih selama beberapa bulan. Vira suntik putih seminggu hingga sebulan sekali.

Naas, Vira mulai merasakan keanehan di tubuhnya. Muncul ruam di sekujur tubuh sampai mengalami sesak napas. Singkatnya, Vira didiagnosa mengalami autoimun.

Cara Mencegah Autoimun


Source: NIH MedinePlus Magazine

Autoimun adalah sebuah kondisi ketika sistem kekebalan tubuh seseorang menyerang tubuhnya sendiri. Salah satu penyakit autoimun adalah Lupus. Penderita Lupus akan mengalami beberapa gejala seperti ruam pada kulit, demam tinggi di atas 37 derajat celcius, pembengkakakn pada persendian, mudah Lelah, hingga rasa sakit pada dada saat bernafas.

Dokter Spesialis Penyakit Dalam, dr. Okki Ramadian menyatakan, penyakit autoimun termasuk lupus disebabkan oleh virus atau bakteri hingga faktor lainnya.

“Penyebab lupus selain dari genetik dapat dicetuskan oleh adanya mutasi yang disebabkan oleh virus ataupun bakteri yang diidap dalam kondisi berat. Ada juga yang disebabkan oleh obat-obatan jamu, dan faktor lain misalkan terpapar sinar ultraviolet yang berlebihan ataupun ada pengunaan zat-zat seperti contohnya klorofil, yang bisa menyebabkan imun sistem kita menjadi berlebihan. Ada juga faktor psikis yang mempengaruhi, menganggu dari proses autoimun sendiri,” kata dr. Okki Ramadian Sp.PD kepada Kata Dokter.

Cara mencegah penyakit autoimun yakni:

1. Menjaga emosi lebih stabil
2. Olahraga
3. Hindari rokok
4. Makan-makanan seimbang
5. Konsumsi vitamin D
6. Vaksinasi Influenza

Itulah pengertian singkat mengenai autoimun menurut Kata Dokter. Tetap sehat ya guys!

Topik Terkait