Jakarta – Beberapa waktu lalu, tepatnya di bulan April melalui akun Instagram pribadinya, Isyana Sarasvati mengaku dirinya didiagnosa penyakit autoimun alias lupus. Bahkan katanya, dia sampai harus bolak-balik ke rumah sakit kala itu.
Meskipun sempat menderita sakit yang serius, namun kondisi sang pelantun lagu 'Tetap Dalam Jiwa' itu kondisinya sudah jauh lebih baik. Lantas apa itu penyakit lupus yang pernah diidap Isyana Sarasvati? Penasaran? Yuk intip artikel di bawah ini!
Pengertian Penyakit Lupus
Lupus merupakan suatu penyakit inflamasi kronis yang disebabkan oleh sistem imun tubuh yang bekerja dengan keliru. Saat kondisi normal, sistem imun seharusnya melindungi tubuh dari serangan infeksi virus atau bakteri.
Sementara, pada pengidap penyakit lupus, sistem imun justru menyerang jaringan dan organ tubuh sendiri. Diketahui bahwa inflamasi yang terjadi akibat lupus bisa menyerang berbagai bagian tubuh, diantaranya sel darah dan paru-paru.
Penyakit tersebut memiliki beberapa jenis yang berbeda. Salah satunya lupus eritematosus sistemik (systemic lupus erythematosus/SLE).
Lebih lanjut, ada beberapa faktor yang diduga bisa memicu terjadinya lupus yakni paparan sinar matahari, infeksi, dan obat-obatan tertentu.
Faktor Risiko Penyakit Lupus
Sementara untuk faktor risiko penyakit lupus yaitu:
-Usia : Lupus memang dapat menyerang segala usia. Tetapi usia 15 sampai 40 tahun merupakan usia yang paling sering mendapat diagnosa penyakit tersebut.
-jenis kelamin: Lupus lebih sering menyerang wanita daripada pria.
Sekedar informasi tambahan, penyakit Lupus tidak menular, bahkan melalui kontak seksual. Sebab seseorang tidak dapat terjangkit lupus dari orang lain atau menularkan lupus kepada seseorang.
Lupus berkembang sebagai respons terhadap kombinasi faktor-faktor baik dalam maupun luar tubuh. Termasuk hormon, genetika dan lingkungan. (rgs)