Foto : SNOW AI Profile

IntipSelebAplikasi SNOW AI Profile saat ini sedang tren di kalangan artis Tanah Air, hingga membuat publik penasaran ingin ikut mencobanya. Tak heran, di aplikasi tersebut terdapat filter artificial intelligence (AI) yang membuat wajah menjadi secantik artis Korea.

Ingin segera mencoba filter yang sedang viral ini? Yuk, langsung coba lewat link SNOW AI Profile berikut ini!

Link SNOW AI Profile

Untuk menggunakan filter AI Korea yang disediakan oleh SNOW AI Profile, ada dua cara yang bisa kamu pilih. Cara pertama adalah menggunakan aplikasi SNOW AI Profile secara langsung, sedangkan cara selanjutnya yakni menggunakannya tanpa aplikasi sama sekali.

Untuk cara menggunakan filter AI Korea lewat aplikasi, berikut ini langkah mudahnya:

1. Masuk ke Google PlayStore atau AppStore melalui perangkat, dan ketikkan “SNOW AI Profile” di kolom Pencarian atau klik link di sini untuk Android, dan di sini untuk iOS.

2. Selanjutnya klik tombol install dan tunggu hingga apilkasi selesai terpasang pada ponsel kamu.

3. Setelah terinstall, buka aplikasi dan masuk ke menu SNOW AI. Klik pada filter bernama AI Profile, kemudian pilih Begin Now.

4. Klik Continue dan pilih 10-20 foto yang ingin diubah menggunakan filter dan klik OK. Setelahnya pilih paket Standard seharga 330 diamond atau Express dengan harga 660 diamond. Pilih Create Profile.

5. Setelahnya kamu akan diarahkan ke pembayaran melalui Google Play. Setelah membayar, tinggal tunggu beberapa saat hingga semua foto selesai diedit.

Cara Pakai SNOW AI Profile Tanpa Aplikasi

Merasa malas menginstall aplikasi baru di ponsel namun penasaran dengan filter Korea yang viral ini? Kalau begitu kamu bisa menggunakannya tanpa aplikasi lewat cara praktis di bawah ini:

1. Masuk ke aplikasi Instagram menggunakan akun masing-masing.
2. Kunjungi akun Instagram SNOW Camera versi Korea di @snow_kr_official.
3. Kemudian lihat di bagian bio akun SNOW Camera, akan terlihat link di bio tersebut, atau langsung klik di sini.
4. Klik tombol “Begin Now”, kemudian “Continue”.
5. Klik tombol “Upload” dan pilih 10-20 foto yang ingin diubah menggunakan filter AI Korea tersebut, lalu pilih OK.
6 Lakukan pembayaran dan tunggu beberapa waktu hingga foto yang dipilih selesai diedit menggunakan filter AI Korea.

Topik Terkait