Foto : Flickr

IntipSeleb Gaya Hidup – Kota Bandung menyimpan sejumlah pesona alam yang indah. Ada banyak tempat wisata hidden gems di Bandung.

Beberapa tempat wisata tersebut menjadi primadona ketika liburan dan paling banyak dicari. Apa saja? Yuk scroll sampai habis!

Foto : Pinterest/Native Indonesia

1. Ukuran curug ini sekitar 60 meter dengan lebar permukaan 70 meter. Yang membuat Curug Malela menjadi hidden gems yang memiliki daya tarik adalah curug ini punya 7 tingkatan.

2. Bukit Gantole Cililin berada di ketinggian 1063 mdpl. Dengan udara sejuk dan bersih, kamu bisa bersantai sambil menikmati udara di Bandung Barat. Kamu juga bisa ujuk kebolehan olahraga paralayang.

Foto : Pinterest/liburmulu

3. Curug Tilu ada di Ciwidey, tepatnya terletak di Patengan, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Tempatnya dijamin bikin betah karena ada di tengah-tengah kebun teh.

Foto : Pinterest/wisata milenial

4. Namanya Sanghyang Heuleut yang merupakan danau purba. Warna airnya masih jernih berwarna kehijauan. Aman untuk berenang di danau ini, namun tetap harus menggunakan pelampung.

Foto : Pinterest/Yogi Noer Fauzi

5. Situ Cileunca kedalaman 17 meter dan memiliki luas sekitar 1.400 hektar. Danau buatan ini cocok untuk kamu yang ingin berburu sunset maupun sunrise.

Foto : Instagram/explorebandung

6. Kabarnya, Kawah Rengganis sudah ada sejak zaman purba. Di atas kawah, kamu bisa menjelajahi dengan menggunakan jembatan gantung Rengganis.

Foto : YouTube/ D2R Grosir Kaos Distro

7. Curug Putri Layung berada sangat jauh dari perkotaan membuat tempat wisata ini tetap terjaga kelestariannya. Cocok untuk kamu yang ingin healing dari suasana perkotaan. (bbi)

Topik Terkait