IntipSeleb Gaya Hidup – Ada banyak tempat makan dan tempat nongkrong yang ada di Majalengka, salah satunya tempat makan sushi bagi kamu pecinta makanan asal Jepang ini.
Bagi kamu yang sedang liburan di Majalengka, dan sedang mencari tempat makan sushi, maka artikel ini akan snagat berguna buat kamu. Yuk scroll terus!
1. N’Hao Cafe
Dengan lokasi yang strategis dan mudah dijangkau, menjadikan N’Hao Cafe populer bagi penduduk sekitar. Di tempat ini, sushi yang hidangkan juga lezat. Alamatnya sendiri ada di Jalan letkol abdul ghani sukarame, Majalengka Kulon, Kabupaten Majalengka.
2. Yoi Ramen
Tempat makan ini merupakan hidden gems karena wilayahnya yang berada di antara pemukiman perumahan. Namun begitu, suasananya cozy dan tempat parkirnya yang luas.
Meski sebagian besar menunya ramen, namun ada juga lho menu sushi. Alamatnya sendiri ada di Jalan Pemuda, Majalengka Kulon, Kec. Majalengka, Kabupaten Majalengka.
3. Moshi-Moshi
Dengan harga yang cukup terjangkau, dan cita rasa yang enak, kedai ini bisa jadi rekomendasi kamu untuk makan sushi di Majalengka. Alamatnya ada di Jalan Cibasale nomor 281, Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka.
4. Ramen Cemen Majalengka
Satu lagi rekomendasi bagi kamu pecinta sushi adalah ‘Ramen Cemen Majalengka’. Selain ramen, mereka juga menawarkan menu sushi yang tak kalah nikmat. Untuk kamu yang tertarik datang, alamatnya ada di Jalan Raya K H Abdul Halim No.165, Majalengka Kulon, Kecamatan Majalengka.
Omong-omong soal Majalengka, ANTV Lovers! Ini saatnya joget bareng sama musik dangdut kesayanganmu. Festival ANTV Rame akan hadir di Sragen, Majalengka, Kediri, dan Banjarnegara.
Jangan sampai ketinggalan acara musik keren yang dijamin Rame. Pastinya bikin kamu joget bareng artis-artis kece ANTV deh! (jra)