Foto : Www.freepik.com/8photo

IntipSeleb Gaya Hidup – Sebagai umat muslim, alangkah baiknya untuk berdoa di setiap kegiatan kita. Termasuk saat kita memakai pakaian dan melepasnya, ada adab yang harus dipatuhi.

Berikut ini deretan doa memakai pakaian dan melepas pakaian yang harus dihafalkan oleh umat muslim. Simak di bawah ini.

1. Doa Berpakaian

Foto : gmaps/Mawi Ariwati

Membaca doa ketika berpakaian adalah salah satu bentuk dzikir kepada Allah SWT. Membaca doa, sekaligus sebagai upaya untuk memohon perlindungan dari segala macam godaan dan bahaya yang mungkin terjadi ketika kita berada di luar rumah.

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ مِنْ خَيْرِهِ وَخَيْرِ مَا هُوَ لَهُ ، وَأَعُوْذُ بِكَ مِنْ شَرِّهِ وَشَرِّ مَا هُوَ لَهُ

Allohumma inni as'aluka min khairihi wa khaira ma huwa lahu, wa a'udzubika min syarrihi wa syarri ma huwa lahu.

Artinya: "Ya Allah, Sesungguhnya aku memohon kepada-Mu kebaikan pakaian ini dan kebaikan sesuatu yang di dalamnya, dan aku berlindung kepada-Mu dari keburukan pakaian ini dan keburukan sesuatu yang ada di dalamnya."

2. Doa Memakai Pakaian

Foto : www.freepik.com/wirestock

Membaca doa sebelum berpakaian juga diharapkan dapat membantu kita untuk lebih bersyukur atas nikmat kesehatan dan kesempatan untuk berpakaian yang diberikan oleh Allah SWT. Oleh karena itu, sebaiknya kita selalu membiasakan diri untuk membaca doa sebelum berpakaian sebagai bentuk rasa syukur dan juga sebagai pengingat bahwa segala yang kita lakukan selalu diawali dengan izin dan keberkahan dari Allah SWT.

Berikut doa untuk memakai pakaian:

اللَّهُمَّ لَكَ الحَمْدُ أنْتَ كَسَوْتَنِيهِ أسألُكَ خَيْرَهُ وَخَيْرَ ما صُنِعَ لَهُ وأعُوذُ بِكَ مِنْ شَرِّهِ وَشَرّ ما صُنِعَ لَهُ

Allahumma lakal hamdu anta kasautanihi, as-aluka khairahu wa khaira ma shuni‘a lahu wa a‘adzu bika min syarrihi wa syarri ma shuni‘a lahu.

Artinya: "Ya Allah segala puji bagi-Mu. Engkau telah memakaikannya untukku, aku memohon kepada-Mu kebaikannya dan kebaikan apa yang ia dijadikan untuknya, dan aku berlindung dari keburukannya dan keburukan apa yang ia dijadikan untuknya."

3. Doa Melepas Pakaian

Foto : pexels.com

Melepas pakaian juga tidak bisa sembarangan, ada adab yang harus dilakukan. Salah satunya seperti membaca doa, tujuannya agar senantiasa bersyukur kepada Allah SWT.

الحَمْدُ لِلَّهِ الَّذِي كَساني ما أُوَاري بِهِ عَوْرَتي وَأَتَجَمَّلُ بِهِ في حياتي

Alhamdulillahil ladzi kasani ma uwariy bihi ‘aurati wa atajammalu bihi fi hayati.

Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberiku pakaian sebagai penutup auratku dan penghias dalam hidupku." (bbi)

Topik Terkait