Foto : Freepik.com

IntipSeleb Gaya Hidup – Bulan suci Ramadan adalah waktu yang sangat penting bagi umat Muslim di seluruh dunia. Bulan yang hanya ada satu kali dalam setahun ini dimanfaatkan dengan sangat baik untuk meraih keberkahan dan rahmat dari Allah SWT.

Bulan Ramadan juga merupakan waktu yang strategis untuk memulai bisnis yang berkaitan dengan kegiatan selama bulan suci ini. Berikut adalah beberapa ide bisnis saat Ramadan.

1. Jualan Minuman Dingin

Foto : Pinterest

Menjual minuman dingin saat bulan Ramadan dapat menjadi ide bisnis yang menjanjikan. Setelah menahan lapar dan haus sepanjang hari, banyak orang yang mendambakan minuman segar untuk dikonsumsi selepas waktu maghrib. Seperti es buah, jus segar, es kopi susu, es kacang hijau, dan lain sebagainya. Minuman-minuman ini sangat menyegarkan ketika dijajakan di sore hari kala bulan Ramadan.

Modal awal yang diperlukan untuk menjual minuman dingin saat puasa Ramadan bisa bervariasi tergantung pada jenis minuman dan lokasi usaha. Jika ingin memulai usaha ini dengan modal kecil, kamu bisa memilih untuk menjual minuman yang tidak memerlukan peralatan khusus seperti blender atau mesin es krim. Dengan modal sekitar Rp500.000, kamu bisa membuat sendiri minuman tersebut dengan mencampurkan sirup, timun suri, atau buah-buahan.

2. Jualan Takjil Ramadan

Foto : ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Selain minuman, makanan manis atau takjil yang dimakan saat buka puasa juga banyak diburu. Bukan cuma aneka gorengan, makanan manis seperti kolak, bubur sumsum, dodol, dan sejenisnya bisa jadi ide bisnis Ramadan yang menjanjikan.

Modal awal yang diperlukan pun bisa sangat terjangkau. Kolak pisang misalnya. Dengan modal mulai dari Rp50.000 hingga Rp60.000, kamu sudah bisa menghasilkan sekitar 10 porsi kolak pisang. Satu porsi bisa dijual dengan harga sekitar Rp5.000 – Rp7000.

3. Jualan Kue Kering atau Snack

Foto : resepkoki.id

Kue kering dan snack biasanya menjadi camilan yang disukai selama bulan Ramadan. Kamu dapat membuat sendiri kue kering untuk menekan biaya produksi. Atau bisa juga dengan menjadi reseller dengan membeli dari produsen lokal untuk dijual kembali dengan harga yang menguntungkan.

Pilihan lainnya yang mengeluarkan modal lebih sedikit dan cenderung praktis adalah menjadi dropshipper. Kamu tak perlu melakukan stok pada produk kue kering itu, hanya perlu melakukan penawaran dan jika ada yang beli bisa langsung meminta produsen kue itu untuk langsung kirim ke pembeli tersebut.

4. Jualan Produk Frozen Food

Foto : swa.co.id

Selain makanan jadi, makanan instan yang dijual dalam bentuk frozen food bisa menjadi pilihan yang cocok sebagai ide bisnis Ramadan. Sebab, makanan itu bisa disimpan untuk dikonsumsi kala sahur. Produk ini lebih praktis dan tahan lama, serta tengah digandrungi oleh masyarakat. Jadi, sangat menjanjikan bukan?

5. Katering Sahur

Foto : happyfresh.id

Ide jualan ini cocok buat kamu yang tinggal di daerah dekat pabrik atau perkantoran di mana banyak perantau. Menu sahur yang disediakan harus sesuai dengan rendah dan tingginya harga yang ditawarkan.

Misalnya, untuk anak perantau pekerja pabrik dan mahasiswa akan mencari harga yang lebih terjangkau meski menu sederhana. Sedangkan, para pekerja kantoran dengan gaji tinggi biasanya tidak masalah dengan harga tinggi.

6. Hampers

Foto : freepik.com/ikarahma

Penjualan hampers biasanya mulai dari pertengahan Ramadhan sampai lebaran. Belakangan, kegiatan kirim mengirim hamper jadi sangat populer. Sebab, Ramadan adalah bulan suci bagi umat Islam di seluruh dunia dan juga saat keluarga dan teman-teman berkumpul untuk merayakan momen ini bersama-sama.

Hampers yang kamu jual bisa berisi makanan, minuman, perlengkapan ibadah, atau barang-barang berguna lainnya. Kalau kamu merasa modalnya terlalu besar, bisa juga ajak teman lain untuk kolaborasi jualan bersama.

Itulah beberapa ide bisnis bulan puasa modal kecil yang bisa dilakukan oleh siapapun untuk mengeruk cuan selama Ramadhan 2023. (bbi)

Topik Terkait