IntipSeleb Gaya Hidup – Gunungkidul terkenal dengan deretan pantainya yang eksotis. Meski jauh dari pusat kota, namun pemandangan yang ditawarkan tak akan membuat kamu bosan.
Berikut ini rekomendasi pantai terbaik di Gunung Kidul, Yogyakarta. Apa saja? Yuk scroll!
1. Pantai Drini
Pantai Drini merupakan salah satu deretan pantai cantik yang terkenal yang ada di Gunungkidul, Yogyakarta. Terdapat pulau di tengah-tengah pantai ini.
Pantai ini juga memiliki keindahan alam yang eksotis. Letaknya sendiri masih sangat tersembunyi, ada di Gunungkidul, Banjarejo, Daerah Istimewa Yogyakarta.
2. Pantai Wediombo
Nama pantai ini diambil dari Bahasa Jawa, yakni kata ‘wedi’ yang berarti pasir dan ‘ombo’ yang artinya adalah luas. Sehingga nama yang dimiliki pantai ini dapat diartikan sebagai hamparan pasir yang luas.
Untuk masuk ke pantai ini, hanya dibutuhkan Rp5 ribu beserta retribusi parkir. Alamatnya ada di Desa Jepitu, Kecamatan Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
3. Pantai Jogan
Ingin melihat keindahan pantai dengan air terjun yang menjorok ke laut? Pantai Jogan jawabannya. Yang membuat keindahannya makin terpancar adalah pantai ini diapit dengan berbagai gunung kapur.
Selain itu, untuk pecinta olahraga panjat tebing, kamu bisa mencoba mendaki tebing kapur di sini. Lokasi Pantai ini dekat dengan berbagai wisata pantai gunung kidul lainnya, tepatnya Desa Purwodadi, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul.
4. Pantai Nglambor
Melihat biota bawah laut yang indah menjadi daya tarik tersendiri bagi Pantai Nglambor. Untuk kamu pecinta olahraga surfing, ombak di pantai ini sangat mendukung aktifitas itu.
Pantai Nglambor ini berada di Kabupaten Gunungkidul dan dekat dengan Pantai Siung dan Pantai Jogan. Lebih tepatnya lokasi dari Pantai Nglambor yang berada di Dusun Purwodadi, Desa Tepus, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.
5. Pantai Ngrenehan
Keadaan alam pantai ngrenehan sebenarnya merupakan teluk yang dikeliling perbukitan dan karang-karang.Terdapat sebuah bukit di kawasan pantai ngerenehan yang sangat menarik.
Tebing ini dipenuhi oleh cangkang dan kerang yang telah menjadi fosil. Tak jarang lokasi ini juga jadi objek pre-wedding. Alamat lengkapnya ada di Desa Kanogoro, Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. (bbi)