Di Amerika Serikat sendiri nama lato-lato dikenal sebagai sebutan clankers, yang populer sejak tahun 1970an. Melansir dari vivadotcodotid, permainan ini baru masuk ke Indonesia sekitar tahun 1990an dengan bahan dasar bola karet.
Sementara di negara Paman Sam, lato-lato awalnua justru terbuat dari bahan kaca. Bahkan awal-awal kemunculannya lato-lato di Amerika Serikat sempat dilarang oleh pemerintah setempat lantaran membahayakan.
Permainan Berbahaya
Di Indonesia permainan lato-lato terbuat dari kayu atau bola plastik yang keras. Namun masih terbilang cukup aman digunakan oleh anak-anak hingga dewasa.
Namun ternyata di Amerika Serikat permainan lato-lato justru pernah dilarang sejak tahun 1970 atau awal kemunculannya di negara Paman Sam. Sebab bahan bola yang digunakan bukan terbuat dari karet atau kayu, melainkan dari kaca.
Anak-anak di Amerika Serikat sempat kelewatan dalam memainkannya, hingga beberapa kali kejadian bola tersebut dibantingkan ke tanah hingga pecahan kacanya berhamburan dan mengenai orang. Akhirnya permainan ini dianggap berbahaya dan dilarang dalam jangka waktu yang lama.