Foto : IntipSeleb/Nuranti

IntipSeleb Gaya Hidup – Selain olahraga bersama, ANTV Corner juga menyediakan games seru untuk pengunjung CFD kawasan Sudirman, salah satunya joget balon. Musik yang digunakan sengaja dari dangdut koplo supaya asik untuk bergoyang.

Peserta yang terdiri dari tiga pasang tim ibu-ibu terus berjoget menikmati musik. Lantas seperti apa kira-kira keseruan games di ANTV Corner.

Joget Balon Jadi Pecahkan Balon

Foto : IntipSeleb/Nuranti

Joget balon jadi lomba pertama di ANTV Corner setelah pengunjung CFD dibuat berkeringat oleh Fitness Dance dari Bolly'D. Pesertanya terdiri dari 3 pasang ibu-ibu dengan warnah baju sebagai pembedanya. Ada tim biru, tim merah, dan tim hitam.

Pada lomba joget balon para peserta diwajibkan untuk bergoyang semaksimal mungkin saat musik dimainkan. Masing-masing diberikan balon yang ditempelkan di punggung dan tidak boleh lepas saat bergoyang.

Lagu yang dipilih oleh tim ANTV ialah dangdut koplo, dimana memiliki tempo yang cepat sehingga asik untuk berjoget. Namun, setelah ronde 1 berlalu dari tiga tim, belum ada yang tersisihkan.

Alhasil tim ANTV merubah peraturan menjadi, para peserta wajib memecahkan balon secepat mungkin setelah musik selesai. Mendengar peraturan tersebut, ibu-ibu justru makin antusian.

"Peraturannya diganti ya ibu-ibu, musik selesai harus cepet-cepet pecahin balonnya. Aduh enak ya ngerjain ibu-ibu," kata pembawa acara saat ditemui di ANTV Corner, CFD Sudirman, Menteng, Kawasan Jakarta Pusat pada Minggu, 21 Agustus 2022.

Tim Biru Jadi Pemenang

Foto : IntipSeleb/Nuranti

Permainan berlangsung cukup cepat. Tidak lama setelah musik selesai, tim biru segera menyelesaikan misinya yakni memecahkan balon. Tak lama disusul oleh tim hitam yang juga berhasil memecahkan balon.

Lucunya tim merah justru keasyikan berjoget menikmati musik dari lagu koplo. Alih-alih memecahkan balon, ibu-ibu itu justru terus bergoyang hingga berhasil mengundang tawa dari para penonton. Akhirnya tim merah menepati posisi terakhir pada lomba joget balon.

Tim ANTV sudah menyiapkan bingkisan spesial bagi para pemenang. Untuk posisi kedua dan ketiga, masing-masing tetap mendapatkan hadiah berupa disinfektan.

Nampak semua peserta begitu menikmati keseruan lomba joget balon. Pemenang memancar wajah kebahagiaan mendapatkan bingkisan spesial, sedangkan tim lain tetap tertawa mengingat jogetnya yang keasyikan.

Topik Terkait