Foto : Viva.co.id

IntipSelebPaus Fransiskus akan berkunjung ke Indonesia pada 3 September 2024 dalam rangka perjalanan apostolik sekaligus kunjungan kenegaraan. Selama di Indonesia, Paus Fransiskus akan mengendarai mobil Paus atau yang dikenal sebagai Popemobile. Apa itu Popemobile?

Kunjungan Pemimpin Takhta Suci Vatikan Paus Fransiskus ke Indonesia pada 3-6 September 2024 akan menjajal dua jenis karya anak bangsa. Pertama, bangku kayu yang menjadi singgasana pada misa akbar. Dan kedua, Popemobile atau kendaraan khusus yang akan dipakai berkeliling stadion untuk menyapa umatnya.

Lantas, apa itu Popemobile? Yuk simak penjelasan selengkapnya terkait popemobile hingga sejarah popemobile berikut ini!

Apa Itu Popemobile?

Foto : Tangkapan Layar

Mengutip dari Indonesia.go.id, mobil Paus atau Popemobile adalah kendaraan khusus yang ditumpangi Paus yang memiliki ciri khas berwarna putih polos dan berkonsep terbuka. Semenjak era Paus Yohanes Paulus II, Popemobile diberi kaca antipeluru.

Selama perjalanan kunjungan di Indonesia, Paus Fransiskus akan mengendarai kendaraan khusus yang akan dipakai berkeliling stadion untuk menyapa umatnya. Popemobile yang akan digunakan Paus ini bermerek Maung buatan PT Pindad.

Melansir dari situs resmi Pindad, kendaraan buatan Pindad itu merupakan kendaraan taktis (rantis) angkut personel ringan untuk mendukung operasi di medan sulit. Kendaraan buatan Kota Bandung tersebut memiliki panjang 4,8 meter, lebar 2 meter, dan tinggi 1,8 meter.

Maung dapat mengangkut 4 penumpang dan ditenagai oleh mesin diesel berkekuatan 1.900 cc yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 136 tenaga kuda. Mobil tempur ini dapat melaju hingga 650 kilometer (km) dan melaju pada kecepatan maksimal 120 km per jam.

Sejarah Popemobile

Foto : Autopedia

Popemobile atau kendaraan khusus ini telah digunakan sejak lama oleh Paus saat menyapa masyarakat. Mengutip dari Britannica, istilah "Popemobile" sendiri telah digunakan untuk menggambarkan sejumlah kendaraan yang dirancang khusus oleh merek-merek mobil seperti Mercedes-Benz, Fiat, Jeep, dan Cadillac. Popemobile juga berfungsi sebagai bentuk keamanan bagi Paus dan sebagai platform fisik untuk meningkatkan visibilitasnya saat menyapa orang banyak.

Dalam sejarahnya, Popemobile adalah istilah sehari-hari yang dipopulerkan pada akhir tahun 1970-an hingga 80-an dan telah diadopsi bahkan oleh entitas resmi seperti Museum dan Galeri Vatikan dan Konferensi Waligereja Amerika Serikat.

Istilah Popemobile diciptakan pada tahun 1979 saat kunjungan kepausan Yohanes Paulus II ke Irlandia, di mana Paus diangkut ke seluruh negeri dengan mobil van berwarna kuning dengan 15 kursi yang menyerupai kendaraan hias parade.

Pada tahun 1981, Yohanes Paulus II ditembak ketika sedang mengendarai mobil Fiat 1107 Nuova Campagnola yang berwarna putih dan terbuka di Lapangan Santo Petrus, Roma. Paus selamat dari upaya pembunuhan tersebut, tetapi peristiwa itu mendorong perubahan besar pada desain kendaraan kepausan.

Alhasil, sebagian besar Popemobiles memiliki jendela yang terbuat dari kaca antipeluru atau plastik dengan kaca yang tahan peluru. Peningkatan keamanan lainnya termasuk pelapisan lapis baja dan pijakan di bumper belakang yang dapat digunakan oleh pengawal paus untuk berdiri dan naik.

Topik Terkait