Foto : X/sahouraxo

Paris Olimpiade Paris 2024 telah berakhir pada Minggu, 11 Agustus 2024 waktu setempat. Setelah Paris, tuan rumah Olimpiade akan diserahkan ke Los Angeles tahun 2028 mendatang.

Selain penutupan Olimpiade Paris 2024 yang meriah, tentunya ada hal-hal menarik yang viral, salah satunya bentuk apresiasi kepada Palestina. Seperti apa? Simak artikelnya di bawah ini!

Palestina Dapat Standing Ovation di Penutupan Olimpiade Paris 2024

Penutupan Olimpiade Paris 2024 berlangsung meriah. Ajang olahraga empat tahunan ini digelar di the Sated de France.

Ada yang menarik dalam penutupan Olimpiade Paris 2024. Para atlet dari Palestina ikut iring-iringan penutupan mendapatkan tepuk tangan dari satu stadion.

Melansir X @sahouraxo, ketika rombongan delegasi Palestina berjalan mengelilingi stadion, puluhan ribu penonton langsung memberikan tepuk tangan. Bukan hanya tepuk tangan biasa, tetapi standing ovation.

Puluhan ribuan penonton ini bertepuk tangan dengan meriah seraya berdiri dan memasang ekspresi ceria ketika melihat perwakilan atlet dari Palestina. Luar biasa!

"Delegasi Palestina menerima tepuk tangan meriah di upacara penutupan Olimpiade Paris 2024 malam ini. Dunia mendukung Palestina," tulis akun tersebut, dilansir IntipSeleb pada Senin, 12 Agustus 2024.

Karaoke Jadi Pesta untuk Para Atlet


Source” NPR

Melansir berbagai sumber, para delegasi tiap negara turut mengikuti iring-iringan penutupan Olimpiade Paris 2024.

Setelah sebagian besar atlet memasuki stadion, tiba-tiba ada momen karaoke dengan 80 ribu orang yang memenuhi stadion. Awalnya, beberapa lagu Prancis diputar.

Kemudian, ada lagu Freed From Desire karya Gala Rizzatto. Kemudian, tibalah giliran para atlet yang ikut menari dan bernyanyi.

Olimpiade Paris 2024 dilaksanakan selama kurang lebih dua minggu. Dalam penutupan, Paris menyerahkan bendera Olimpiade ke Los Angeles, yang menjadi tuan rumah pada tahun 2028 mendatang.

Topik Terkait