Foto : Instagram/@taylorswift

Amerika Serikat Taylor Swift menjadi salah satu selebritis dunia yang ditunggu-tunggu untuk speak up dan menyampaikan simpatinya kepada Palestina, yang menerima gempuran serangan tanpa ampun dari Palestina.

Tapi sayang, Taylor Swift belum speak up juga. Imbasnya, Swifties mengirimkan surat agar Taylor ikut berbicara lewat ‘Speak Now Taylor’. Seperti apa isi suratnya? Scroll artikelnya yuk!

Taylor Swift Belum Menyampaikan Dukungannya kepada Palestina Secara Eksplisit

Foto : Instagram/taylorswift

All Eyes On Rafah tengah bergema di media sosial lantaran serangan mematikan Israel ke pengungsian di Rafah yang telah menewaskan ribuan orang tak bernyawa. Oleh karena itu, masyarakat dunia berbondong-bondong untuk menyerukan kebebasan Palestina sekaligus mengutuk Israel.

Maka dari itu, suara selebritis yang ikut mendukung Palestina sangat berarti karena bisa menjangkau khalayak yang luas. Seperti yang dilakukan Ariana Grande saat bagikan link donasi untuk Palestina beberapa waktu lalu.

Sayang, Taylor Swift sampai saat ini belum secara terang-terangan menyampaikan dukungannya kepada Palestina. Padahal, Taylor adalah salah satu penyanyi yang paling berpengaruh di dunia.

Surat untuk Taylor Swift Agar Speak Up Soal Palestina

Sebagai fans, Swifties berinisiatif untuk menuliskan pesan kepada Taylor Swift. Tujuannya, agar pacar Travis Kelce itu mau menyampaikan dukungannya kepada Palestina sehingga menjangkau fansnya yang sangat besar.

Melansir X @folkwhvre, berikut ini isi surat Swifties kepada Taylor Swift berjudul ‘Speak Now, Taylor’.

“Taylor yang terhormat,

Sebagai seorang seniman internasional yang terkenal dan penting, suara Anda memiliki kemampuan untuk memberikan dampak dan menarik perhatian pada masalah-masalah krusial yang mempengaruhi jutaan orang di seluruh dunia. Hari ini, saya menulis untuk mendesak Anda untuk berbicara menentang krisis kemanusiaan saat ini dan genosida yang telah berlangsung selama beberapa dekade di Palestina.

Situasi di Palestina telah mencapai tahap kritis, terutama di Rafa yang seharusnya menjadi tempat yang aman bagi para pengungsi untuk tinggal, kamp-kamp mereka dibom dan dihancurkan. Lebih dari 45 orang terluka hidup-hidup, dipenggal, kehilangan anggota keluarganya. Dengan banyaknya nyawa tak berdosa yang melayang dan kamp-kamp yang hancur. Keluarga-keluarga tercabik-cabik, anak-anak tumbuh dalam suasana teror, dan hak asasi manusia dilucuti. Setiap detik. Mereka kehilangan makanan, tempat tinggal, hak asasi manusia, listrik, air, dan banyak lagi. Kemarin, Israel mengebom daerah dekat satu-satunya rumah sakit yang beroperasi di Rafah, Rumah Sakit Kuwait. Mereka menghadapi kekurangan, memiliki peralatan yang terbatas, tidak memiliki ICU atau Unit Gawat Darurat.

Komunitas internasional, termasuk banyak suara yang berpengaruh, telah menyerukan keadilan dan perdamaian, namun penderitaan masih terus berlanjut. Pengaruh Anda melampaui batas-batas, dan kata-kata Anda memiliki kekuatan untuk menjangkau dan mengaktifkan audiens yang luas, termasuk orang-orang yang tidak menyadari parahnya genosida. Berbicara tentang genosida Palestina tidak hanya konsisten dengan sejarah Anda dalam mengadvokasi para korban, tetapi juga dapat mendorong jutaan penggemar Anda untuk belajar dan mengambil tindakan untuk membantu. Dengan menyoroti kebutuhan mendesak warga Palestina, Anda dapat menggalang dukungan untuk bantuan kemanusiaan segera. Tindakan terkecil Anda dapat membuat perbedaan yang signifikan dalam memperkuat permohonan untuk mendesak perubahan nyata.

Bebaskan Palestina,” begitu isi surat ‘Speak Now, Taylor’ untuk Taylor Swift yang dicetus oleh penggemar.

Topik Terkait