IntipSeleb Film – Inilah sinopsis film A Haunting in Venice. A Haunting in Venice adalah film berdasarkan karya penulis Agatha Christie. A Haunting Venice kembali menceritakan detektif ulung Hercule Poirot (diperankan Kenneth Branagh) dalam mengungkap misteri pembunuhan.
Film A Haunting in Venice merupakan sekuel dari Murder on the Orient Express (2017) dan Death on the Nile (2022). Lantas, seperti apa ceritanya? Yuk, intip sinopsis film A Haunting in Venice di bawah ini!
Sinopsis Film A Haunting in Venice (2023)
Film A Haunting in Venice mengisahkan seorang detektif Belgia bernama Hercule Poirot yang kembali terlibat misteri pembunuhan yang rumit. Tapi kali ini, Poirot menyelidiki pembunuhan ketika menghadiri pemanggilan arwah Halloween di palazzo berhantu di Venesia, Italia.
Film A Haunting in Venice berlatar belakang Venesia pasca-Perang Dunia II yang menakutkan pada All Hallows' Eve (Malam Semua Hallows). Tapi kala itu, Hercule Poriot justru sudah pensiun dari kariernya sebagai detektif ulung.
Tapi, Hercule Poirot harus menyelesaikan dan mengungkap fakta di balik pembunuhan seorang tamu saat pemanggilan arwah digelar.
Ketika salah satu tamu ditemukan tewas, Hercule Poirot dibayang-bayangi dalam dunia gelap dan mistis yang menyeramkan. Akankah Hercule Poirot mampu mengungkap misteri ini?
Pre-Produksi A Haunting in Venice
Source: IMDb
Menurut Screenrant, film A Haunting in Venice mulai syuting pada 31 Oktober 2022 dan berlanjut sampai pertengahan Januari 2023.
Dikabarkan, film ini difilmkan di dua lokasi utama, Venesia, Italia, dan Pinewood Studios di Buckinghamshire, dekat London, Inggris. Di Venesia, lokasi syutingnya meliputi Campiello dei Miracoli dan Campo Santa Maria Nova.
Film A Haunting in Venice adalah sekuel dari Murder on the Orient Express (2017) dan Death on the Nile (2022). Film A Haunting in Venice akan tayang di Indonesia pada 13 September 2023, sedangkan global baru akan menyaksikan aksi Hercule Poirot ini pada 15 September 2023.