Foto : LBC

Amerika Serikat – Titan, kapal selam kecil OceanGate, hilang pada 18 Juni bersama lima penumpangnya tak lama setelah terjun ke Samudra Atlantik Utara dalam ekspedisi untuk melihat reruntuhan kapal Titanic yang terkenal. Berita hilang ini menghebohkan orang di seluruh dunia, dan telah menjadi topik diskusi terkini di media sosial.

Berikut sejumlah fakta kapal selam Titanic alias Titan yang sudah dirangkum dari berbagai sumber.

1. Kedalaman Penemuan


Source: PetaPixel

Kapal Selam Titanic OceanGate dirancang khusus untuk eksplorasi laut dalam. Dengan teknologi canggih dan konstruksi yang kokoh, kapal selam ini mampu menyelam hingga kedalaman 4.000 meter (13.123 kaki). Prestasi luar biasa ini memungkinkan penumpang mencapai reruntuhan Titanic, yang terletak sekitar 3.800 meter (12.467 kaki) di bawah permukaan Samudra Atlantik Utara.

2. Replika yang Luar Biasa


Source: NASA

Kapal Selam Titanic OceanGate mereplikasi desain eksterior dan dimensi Titanic asli. Perhatian terhadap detail ini tidak hanya memberi penghormatan kepada kapal legendaris tetapi juga memberi penumpang pengalaman yang otentik dan imersif. Dari lambung ramping hingga haluan ikonik, setiap aspek eksterior kapal selam mencerminkan kemegahan Titanic yang menakjubkan.

3. Memerlukan Biaya Rp3,7 M Per Orang


Source: The Indian Express

Untuk bisa menjelajahi dasar laut menaiki kapal Titan, biaya yang ditaksi sekitar US$250.000 (Rp3,7 miliar) per orang.

Perjalanan awal dilakukan dari St John's, di provinsi Newfoundland dan Labrador di Kanada. Di sana, penumpang menaiki kapal pendukung, yakni Polar Prince yang berlayar sejauh 640 km ke Atlantik menuju lokasi reruntuhan.

Setelah itu, untuk menjelajahi bangkai kapal Titanic, penumpang naik ke dalam Titan. Dibutuhkan waktu dua jam untuk turun sekitar 3.800 m ke lokasi tenggelamnya Titanic.

4. Para Penumpang, Termasuk Crazy Rich Pakistan


Source: Metro UK

Dengan biaya yang fantastis, tentu saja penumpang kapal selam titanic bukan orang sembarangan. Setidaknya, ada lima penumpang.

Mulai dari miliarder dan petualang Inggris Hamish Harding, lalu seorang penjelajah Prancis berusia 77 tahun, Paul-Henri Nargeolet dan Stockton Rush, pendiri dan CEO OceanGate. Ada pula pengusaha Pakistan Shahzada Dawood bersama putranya, Suleman.

5. Kapal Selam Meledak


Source: Robb Report

Kapal Selam Titan meluncur membawa lima penumpang, sebagai misi wisata melihat bangkai Titanic. Titan dirancang untuk memiliki pasokan oksigen selama 96 jam dalam keadaan darurat. Berangkat dari 900 mil dari Cape Cod, kapal selam meluncur ke dalam laut dengan kedalaman sekitar 13 ribu kaki atau lebih dari 3 kilometer.

Kurang dari dua jam meluncur, kapal selam Titan mengalami hilang kontak. Tim di atas tak mampu lagi berkomunikasi dengan kapal selam tersebut. Operator kapal selam, yang hilang di dekat bangkai kapal Titanic, mengatakan yakin bahwa penumpang di atas kapal itu "telah hilang secara menyedihkan".

Topik Terkait