Foto : Berbagai sumber

Amerika SerikatKapal Selam Titanic menghilang di Atlantic sejak Minggu lalu. Kabarnya, kapal selam wisata bangkai Titanic itu meledak di bawah laut sehingga menewaskan lima orang penumpangnya.

Hingga kini, pencairan jasad lima orang penumpang Kapal Selam Titanic masih dilakukan. Lantas, siapa sajakah korban kapal selam bangkai Titanic itu? Mengutip The Guardian, berikut profilnya!

1. Hamish Harding


Source: The Guardian

Hamish Harding adalah ketua perusahaan pesawat pribadi Action Aviation. Istrinya bernama Linda. Ia memiliki dua putra bernama Rory dan Giles, serta seorang putri tiri bernama Lauren dan seorang putra tiri, Brian Szasz

Hamish Harding adalah seorang mahasiswa di Cambridge dan lulus dengan gelar sarjana ilmu pengetahuan alam dan teknik kimia. Ia juga seorang penerbang, memegang lisensi pilot transportasi penerbangan dan peringkat jenis jet bisnis, hingga sorang penerjun payung.

2. Shahzada Dawood


Source: The Guardian

Shahazada Dawood adalah wakil ketua konglomerat bahan kimia-ke-energi Pakistan yang berbasis di Inggris, Engro Corporation. Shahzada merupakan anggota dewan dari badan amal Raja Charles, Prince's Trust International.

3. Suleman Dawood


Source: The New York Times

Dalam berwisata di kapal selam, Shahzada mengajak putranya yakni Suleman yang berusia 19 tahun. Universitas Strathclyde mengkonfirmasi bahwa Sulamen adalah salah satu mahasiswanya di sekolah bisnis Strathclyde, dan baru saja menyelesaikan tahun pertamanya.

4. Paul-Henri Nargeolet


Source: The Guardian

Paul-Henri Nargeolet adalah mantan komandan angkatan laut Prancis berusia 77 tahun yang dikenal sebagai "Tuan Titanic". Dia telah mempelajari Titanic selama 35 tahun dan telah terlibat dalam beberapa ekspedisi kapal selam ke reruntuhan kapal dan ratusan jam pengamatan.

5. Stockton Rush


Source: The Guardian

Stockton Rush adalah kepala eksekutif dan pendiri OceanGate, perusahaan yang berada di balik misi ke Titanic. Stockton adalah pilot dengan rating transportasi jet termuda di dunia ketika memperoleh rating tipe/kapten DC-8 di lembaga pelatihan jet United Airlines di tahun 1981 pada usia 19 tahun.

Naas, kelima penumpang tersebut diyakini telah tewas karena Kapal Selam Titanic itu. Mengutip USA Today, kelimanya tewas ketika kapal kecil yang membawa mereka ke lokasi reruntuhan Titanic mengalami ‘ledakan dahsyat’.

Topik Terkait