Surabaya – Setelah mengumumkan Asia Tour 2023, grup musik duo asal Inggris yakni HONNE menambahkan jadwal baru. Tak hanya akan gelar konser di Jakarta saja, namun mereka juga akan bertandang ke Surabaya.
Kira-kira kapan dan dimana, ya? Yuk intip informasi lengkapna di bawah ini.
HONNE Gelar Konser di Surabaya dan Harga Tiketnya
Setelah mengumumkan akan gelar konser di Jakarta pada 7 Juli di Beach City International Stadium Ancol, HONNE menambah jadwal konsernya di Surabaya.
Mereka akan gelar konser di Surabaya tepatnya di Grand City Exhibition Hall pada 9 Juli. Hanya berselang 2 hari dari jadwalnya di Jakarta. Harga tiketnya pun telah diumumkan. Terdapat dua kategori, yakni sebagai berikut:
Festival A (Standing): Rp1.250.000
Festival B (Standing): Rp1.000.000
Tiketnya sendiri akan dijual mulai dari 10 Juni mendatang mulai pukul 12.00 WIB. Dengan demikian, HONNE akan memulai ‘2023 Asia Tour’nya dari Jakarta pada 7 Juli, kemudian lanjut Surbaya di tanggal 9 Juli.
Selanjutnya ke Seoul selama 17-18 Agustus, Osaka 19 Agustus dan Tokyo di 20 Agustus. Buat kamu yang merupakan penggemar HONNE di luar Jakarta, wajib banget nih buat gak melewatkan kesempatan HONNE mampir ke Surabaya.
Harga Tiket Konser HONNE di Jakarta
Di sisi lain, akun Instagram One Step Forward ID telah merilis harga tiket konser HONNE di Jakarta. Untuk kamu yang ingin bertemu dengan James Hatcher dan Andy Clutterbuck, tiket dibanderol dengan harga mulai dari Rp890 ribu. Berikut detail harga tiket HONNE di Jakarta:
VIP (Seating): Rp1.490.000
Festival A (Standing): Rp1.290.000
Festival B (Standing): Rp1.190.000
Seating B, C: Rp1.190.000
Seating D: Rp990.000
Seating E: Rp890.000. (hij)