Foto : Gruntstuff.com

IntipSeleb – Chadwick Boseman semakin membuat para penggemar khawatir dengan kondisi kesehatannya. Aktor film Black Panther itu baru-baru ini terlihat berada di sebuah rumah sakit dan memakai kursi roda untuk membantunya berjalan.

Diketahui bahwa Chadwick sempat membuat penggemar terkejut ketika melihat perubahan bentuk tubuhnya yang semakin kurus di bulan April lalu. Seiring berjalannya waktu, ia juga sempat memakai tongkat ketika berada di tempat umum. Ada apa dengan Chadwick Boseman? Yuk simak artikelnya!

Baca Juga: Penampilan Terbaru Aktor Black Panther Kurus Banget, Fans Khawatir

Pakai Kursi Roda

Sumber foto: popularstarnews.com

Chadwick Boseman semakin memicu kekhawatiran setelah ia terpotret menggunakan kursi roda pada Jumat, 19 Juni 2020 kemarin. Pria 42 tahun itu berada di rumah sakit Santa Monica, Los Angeles dan seseorang terlihat mendorong kursi rodanya menuju Unit Gawat Darurat (UGD). Dengan menutupi wajahnya menggunakan masker hitam, hoodie yang menutupi kepala dan selimut putih, Chadwick juga terpotret di ruangan perawatan khusus untuk jantung.

Namun, hingga saat ini tidak diketahui apa yang tengah terjadi pada pria kelahiran Carolina Selatan itu. Diketahui bahwa kehadirannya di rumah sakit tersebut didampingi oleh sang tunangan yakni Taylor Simone yang dikabarkan nampak sangat khawatir pada kondisi Chadwick. Para penggemar pun ikut khawatir dengan kondisi kesehatannya dan mulai membanjiri laman komentar di Instagram.

Aku harap kamu baik-baik aja,” tulis seorang penggemar dilansir IntipSeleb dari Instagram pada Selasa, 23 Juni 2020.

Adakah yang terkejut dengan penampilannya?,” kata yang lain.

Bung, aku siap untuk ini, tapi tolong yakinkan penggemar tentang kesehatan kamu karena bahkan aku mulai agak khawatir,” sahut yang lain.

Baca Juga: Makin Kurus, Aktor Black Panther Kini Jalan Pakai Tongkat

Turun 23 Kilogram

Sumber foto: mirror.co.uk

Chadwick pertama kali membuat penggemar khawatir pada bulan April lalu ketika ia membuat siaran langsung di Instagram. Pria yang dikenal sebagai Raja Wakanda ini mengumumkan peluncuran Operation 42 yang membantu memerangi virus corona. Diketahui bahwa organisasi tersebut telah menyumbang sebesar US$4,2 juta atau sekitar Rp65 miliar dalam bentuk alat pelindung diri untuk rumah sakit yang melayani komunitas Afrika-Amerika yang paling terpukul oleh pandemi tersebut.

Namun, para penggemar tetap salah fokus pada wajah dan tubuhnya yang semakin ramping. Menurut Popular Superstars, Chadwick telah kehilangan berat badan sebanyak 23 kilogram selama beberapa bulan ke belakang. Akhir bulan itu juga Chadwick pernah terlihat berjalan menggunakan tongkat ketika ia pergi keluar bersama ibunya.

Seolah tak mementingkan ocehan penggemar yang khawatir, Chadwick muncul di Instagram beberapa hari lalu untuk membahas rasisme yang terjadi pada warga kulit hitam. Aktor 21 Bridges ini menambah daftar selebriti yang memperjuangkan keadilan dan menggaungkan perubahan.

Memahami sejarah kita adalah salah satu dari banyak cara untuk memecah siklus ketidakadilan rasial di negeri ini. Angkat dan kuatkan suara-suara warga kulit hitam. Dukung bisnis mereka. Ambil tindakan melalui gerakan dan organisasi seperti @blklivesmatter @naacp @campaignzero @bailproject @whenweallvote  dan @colorofchange. 115 tahun kemudia, mari kita mencoba belajar dari masa lalu agar bisa menciptakan masa depan yang lebih baik,” tulis Chadwick Boseman di Instagram pada Sabtu, 20 Juni 2020.

Topik Terkait