Foto : My-Thai.org

IntipSeleb Musik – Euforia kebahagiaan nonton konser memang tak bisa tertandingi oleh apa pun, apalagi konser musisi yang sudah lama diidolakan. Berapa pun harganya, akan selalu ada jalan untuk diusahakan. Seperti yang terjadi pada para penggemar Coldplay di Indonesia.

Pihak penyelenggara konser Coldplay di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang sudah mengeluarkan harga tiket untuk setiap kelasnya, dan yang termahal Rp11 juta. Setelah pengumuman ini banyak yang menyebut tiket seharga Rp11 juta sudah sangat mahal. Padahal, masih ada konser sebelumnya di Indonesia dengan harga lebih dari itu. Berikut tiket konser termahal di Indonesia.

1. Andrea Bocelli


Source: Wikipedia

Di tahun 2011 silam, penyanyi opera dan musisi berkebangsaan Italia, Andrea Bocelli menggelar konser di Indonesia dengan harga tiket sangat fantastis. Digelar di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, tiket dijual mulai dari Rp2,5 juta sampai Rp 25 juta.

Meski memiliki kekurangan dengan menjadi tunanetra sejak lahir, tapi Andrea Bocelli adalah salah satu penyanyi terlaris sepanjang masa dan telah meraih banyak penghargaan dan prestasi dalam karirnya yang berlangsung lebih dari tiga dekade. Maka jangan heran ia memegang rekor sebagai musisi dengan harga tiket konser termahal di Indonesia.

2. Celine Dion

Foto : Instagram/@madamefistgram

Harga tiket konser termahal di Indonesia juga dipegang oleh diva pop dunia Celine Dion. Penyanyi, penulis lagu, dan aktris berkebangsaan Kanada ini menggelar konser di Sentul International Convention Center, Bogor, mematok harga mulai Rp1,5 juta hingga Rp25 juta.

3. David Foster


Source: MyMagz

Masih dalam nominal yang sama dengan Celine Dion, David Foster juga memasang harga tiket konser hingga Rp25 Juta. Namun musisi sekaligus pembuat lagu yang populer di era 90-an itu memberi sedikit keringanan dengan harga terendah Rp 1 juta. Konser David Foster digelar pada Oktober 2010 di Hotel Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta.

​4. Syahrini

Foto : Instagram/princessyahrini

Saat masih aktif menjadi penyanyi 2018 silam, Syahrini sempat menggegerkan publik dengan konser solo dirinya. Sebab, harga tiket paling mahal untuk konser perayaan satu dekade tersebut menyentuh angka Rp 25 juta.

Kala itu, sang promotor konser mengatakan bahwa para pembeli tiket termahal tidak hanya akan menonton sang Incess lebih dekat. Mereka juga akan mendapatkan exclusive merchandise dari Syahrini.

5. Rod Stewart


Source: Rolling Stone

Tiket konser termahal berikutnya dipegang oleh musisi rock dunia, Rod Stewart. Pada konsernya Januari 2012 silam di Jakarta Convention Center (JCC) mereka membandrol tarif mulai dari Rp1,5 juta sampai Rp15 Juta.

6. Coldplay

Foto : Instagram/@pkentertainment.id

Di posisi berikutnya ada band asal Inggris Coldplay yang lagi hangat jadi sorotan. Chris Martin cs sukses bikin para penggemar mereka di Indonesia senang sekaligus bingung karena harga tiket mereka yang cukup mahal.

Harga tiketnya mulai dari Rp800 ribu sampai yang paling mahal Rp11 juta dan belum termasuk pajak. Apabila ditambah pajak, maka total yang harus dibayar mencapai Rp13, 2 juta untuk kategori Ultimate Experience.

7. Diana Ross


Source: Wegow

Harga tiket konser termahal di Indonesia selanjutnya dipegang oleh penyanyi asal Amerika Serikat, Diana Ross. Konsernya yang diadakan pada 2008 di Hotel Ritz Carlton seharga Rp 2 juta sampai Rp10 juta. (bbi)

Topik Terkait