Foto : Instagram/@pkentertainment.id

IntipSeleb Barat – Konser Coldplay bertajuk ‘Music of the Spheres’ telah dikonfirmasi akan digelar di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada Rabu, 15 November 2023.

Meski harga tiket konser Coldplay di Jakarta masih belum diumumkan secara resmi, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui sebelum membeli tiket Coldplay. Penasaran? Ini informasi penting tentang tiket konser Coldplay di Jakarta.

1. Jika Tiket Presale BCA Sold Out di Tanggal 17 Mei, Tanggal 18 Mei Tak Akan Diadakan

Foto : Instagram/@goodlifebca

Akun Instagram BCA membalas komentar dari para penggemar Coldplay yang antusias terkait pembelian tiket Coldplay. Tiket konser Coldplay presale BCA yang diadakan pada 17-18 Mei, ternyata tidak diketahui secara pasti kuota tiket per hari. Melainkan jika di tanggal 17 Mei sudah sold out, maka 18 Mei tidak akan ada.

“Halo, @anggadipta. Jumlah tiket terbatas dan kami tidak ada informasi kuotanya. BCA Presale tanggal 17-18 Mei 2023 mulai jam 10:00 WIB. Jika tiket BCA Presale habis terjual di tanggal 17 Mei 2023, maka tanggal 18 Mei 2023 tidak ada penjualan tiket dan tersedia tanggal 19 Mei 2023 untuk Public Sale. Maksimal pembelian 4 tiket per transaksi/ email address,” tulis Instagram BCA, Rabu, 10 April 2023.

2. Maksimal 4 Tiket Per Transaksi

Foto : Instagram/@goodlifebca

“Untuk BCA Presale maksimal pembelian adalah 4 tiket per transaksi atau alamat email, jadi bukan atas nama sesuai dengan kepemilikan rekening di BCA,” keterangan BCA.

3. Pembelian Tiket Hanya di Website Resmi

Foto : Actu.fr

Untuk para penggemar Coldplay, pastikan kamu membeli tiket konser Coldplay di Jakarta hanya di website resminya, ya. Yakni di coldplayinjakarta.com. Di luar dari itu, jangan mudah dipercaya.

4. Jadwal Pembelian Tiket Coldplay

Foto : Instagram/@coldplay

Sementara itu, PK Entertainment telah mengumumkan bahwa tiket konser Coldplay mulai dibuka pada 17-18 Mei untuk Presale BCA pukul 10.00 WIB. Sementara untuk publik dibuka pada 19 Mei 2023.(prl).

Topik Terkait