Foto : IMDb

IntipSeleb FilmHell Fest merupakan film bergenre horor yang telah tayang pada tahun 2018 lalu. Film ini mengisahkan tentang teror mencekam yang terjadi di malam Halloween.

Teror pembunuhan itu mengintai para pengunjung taman hiburan ‘Hell Fest’. Penasaran? Yuk intip sinopsis Hell Fest di bawah ini.

Sinopsis Film Hell Fest (2018)

Film Hell Fest mengisahkan tentang sekelompok remaja wanita yang dihantui teror pembunuhan mencekam saat berada di taman hiburan di malam Halloween.

Natalie (Amy Forsyth) pergi ke Hell Fest di malam Halloween. Hell Fest merupakan sebuah taman hiburan yang memiliki berbagai wahana mencekam.

Tak pergi sendiri, Natalie turut mengajak para sahabatnya, yakni Brooke (Reign Edwards) serta Taylor (Bex Taylor-Klaus) yang merupakan teman sekamar Brooke.

Selain itu, Brooke dan Taylor juga mengajak pacar masing-masing, yakni Quinn (Christian James) dan Asher (Matt Mercurio). Serta satu teman pria lainnya yang bernama Gavin (Roby Attal) yang menyukai Natalie.

Pembunuhan di Taman Bermain Halloween

Foto : IMDb

Mereka kemudian berniat naik satu wahana labirin. Awalnya, suasana mencekam mulai terasa. Di saat itu, tiba-tiba ada seorang wanita yang lari ketakutan.

Natalie mengira bahwa hal itu adalah bagian dari pertunjukan karena sedang bertema Halloween. Namun, saat Brooke dan Taylor pergi ke arah lain, Nathalie kembali melihat sosok yang dikenal sebagai The Other, membunuh seorang wanita di depannya langsung.

Merasa ada yang tak benar, Natalie mulai merasa ketakutan. Ia berusaha memberitahu teman-temannya namun tak ada yang percaya.

Film ini mendapatkan rating 5,5/10 dari IMDb dan wajib masuk tontonan buat kamu yang suka genre horor sejenis ini. (jra)

Topik Terkait