Sumber foto: hermoments.com
Pelantun lagu Because of You ini awalnya memiliki apartemen untuk tempat tinggal. Namun sayang, ia harus kehilangan apartemen tersebut karena kebakaran. Kelly terpaksa menjadi gelandangan di Los Angeles sebelum memutuskan untuk ikut audisi menyanyi. Keberuntungan pun kembali datang ketika ia lolos dalam American Idol 2002 dan berkat suara tingginya itu, ia pun berhasil keluar sebagai pemenang. Kini, ia menjadi juri di ajang musik The Voice dan kehidupannya kembali mewah.
Steve Jobs
Sumber foto: hermoments.com
Sebelum menciptakan Apple, mendiang Steve Jobs harus numpang tidur di lantai rumah temannya sebab ia memutuskan untuk berhenti kuliah. Bahkan, ia harus bekerja sebagai pengantar botol untuk mendapatkan recehan demi makan sehari-hari. Miliarder ini pun harus berjalan sejauh tujuh mil untuk bisa mendapatkan makan enak. Lalu, Steve pun mulai mewujudkan mimpinya dengan memulai merancang Apple di garasi rumah orang tua. Steve Jobs pun menuai kesuksesan sampai dinobatkan sebagai orang paling kaya di dunia.