“Adidas tidak mentolerir antisemitisme dan segala bentuk ujaran kebencian lainnya. Komentar dan tindakan Ye baru-baru ini tidak dapat diterima, penuh kebencian, dan berbahaya, dan itu melanggar nilai-nilai perusahaan tentang keragaman dan inklusi, saling menghormati, dan keadilan,” perusahaan menyatakan dalam siaran pers dikutip dari Forbes.
“Setelah peninjauan menyeluruh, perusahaan telah mengambil keputusan untuk segera mengakhiri kemitraan dengan Ye, mengakhiri produksi produk bermerek Yeezy dan menghentikan semua pembayaran kepada Ye dan perusahaannya. Adidas akan segera menghentikan bisnis Adidas Yeezy.” tulis siaran pers lebih lanjut.
Diketahui, kerjasama West dengan perusahaan atletik asal Jerman tersebut menyumbang USD$1,5 miliar dolar dari kekayaan bersih West, jadi tanpa kesepakatan tersebut, dia "hanya" bernilai USD$400 juta dolar, menurut Forbes. (rth)