IntipSeleb – Ketika manusia lahir biasanya telah langsung memiliki agama yang sama dengan keyakinan orang tua. Namun, tidak sedikit pula manusia yang menginginkan untuk berpindah agama karena alasan tertentu. Hal itu pun dilakukan oleh para selebriti Hollywood yang berpindah agama karena berbagai alasan.
Dilansir dari Book My Show pada 31 Januari 2020, beberapa selebriti Hollywood ini pindah agama untuk menemukan kedamaian dan kebangkitan spritual. Yuk intip ada siapa aja!
Julia Roberts
Sumber foto: bookmyshow.com
Julia Roberts dikabarkan berpindah keyakinan dari Kristen menjadi Hindu. Aktris dalam film Wonder ini mulai berpindah agama setelah ia syuting film Eat Pray Love yang tayang pada 2010 silam. Keputusan Julia untuk pindah agama dikarenakan ia syuting untuk melakukan pencarian jiwa ke India dan hal itu juga malah merubah keyakinannya dengan seketika. Kini, ia memiliki suami yang bekerja di bidang perfilman, Daniel Moder.
Tom Cruise
Sumber foto: bookmyshow.com
Siapa yang tidak mengenal Tom Cruise? Aktor papan atas itu juga salah satu selebriti yang pindah agama di awal kariernya. Tom yang dibesarkan dengan agama Kristen lalu suatu waktu ia terlihat pergi ke Gereja Scientology. Hingga saat ini, Tom menganut keyakinan Scientology. Scientology adalah kumpulan kepercayaan dan praktik keagamaan yang ditemukan pada Mei 1952 oleh penulis Amerika L. Ron Hubbard.
Orlando Bloom
Sumber foto: bookmyshow.com
Orlando Bloom dilahirkan di gereja Anglican, Inggris dan menganut keyakinan Anglican. Namun, ia berpindah keyakinan menjadi Buddha sejak awal tahun 2000-an. Pada 2004, aktor Inggris ini menjadi anggota penuh SGI-UK (cabang Soka Gakkai International di Inggris) atau sebuah asosiasi umat Buddha yang berafiliasi dengan ajaran Nichiren.
Madonna
Sumber foto: bookmyshow.com
Madonna dibesarkan sebagai seorang Kristen. Namun, 11 tahun yang lalu Madonna berpindah agama menjadi Kaballah dan mengubah nama Yahudinya menjadi Esther. Dikutip dari Ynet News, Madonna juga pernah mengatakan bahwa ia bukanlah orang Yahudi melainkan orang Israel. Dilihat dari beberapa foto yang beredar, Madonna seringkali membawa anak-anaknya ke Kaballah Centre di Los Angeles.
Katie Holmes
Sumber foto: bookmyshow.com
Ketika menikah dengan Tom Cruise, Katie pun akhirnya mengikuti suami berpindah agama dari Katolik menjadi Scientology. Bahkan, putri mereka yang bernama Suri pun dibaptis di Gereja Scientology. Namun Tom dan Katie berpisah di tahun 2012 setelah enam tahun menjalani bahtera rumah tangga.
Dave Chappelle
Dave awalnya memiliki kepercayaan Unitarian dan mulai berpindah keyakinan menjadi Islam mengikuti jejak sang kakak. Aktor dalam film A Star Is Born ini juga mengatakan bahwa ia lebih dekat dengan Islam dan meyakininya sejak tahun 1998.